Bupati dua periode itu berharap, hadirnya food court itu dapat dimanfaatkan, menjawab kebutuhan masyarakat Gorontalo untuk mencari berbagai macam kuliner.
“Baik masyarakat umum maupun ASN di Kabupaten Gorontalo diharapkan mampir menikmati jajanan kuliner. Hari kantor ASN diharapkan menikmati kuliner agar pertumbukan ekonomi warga meningkat,”harap Nelson.
Terakhir Nelson berharap pedagang untuk membuka setiap hari agar peningkatan ekonominya cepat.
“Kepada dinas terkait untuk menjaga dengan baik pengelolaannya. Kepada pedagang untuk tetap memperhatikan kebersihan lingkungan,”tandas Nelson.(if)