Ciptakan Lapangan Kerja, Nelson : Pelatihan Kompetensi Mengurangi Pengangguran
KABGOR Mediasulutgo.com- Pemerintah Kabupaten Gorontalo terus mendorong terciptanya lapangan kerja dikalangan masyarakat,upaya ini adalah komitmen pemerintah dalam rangka mengurangi pengangguran didaerah ini
Hal ini yang menjadi point inti dari Kegiatan Pelatihan Berbasis Kompotensi (PBK) Untuk Tahap Kedua Tahun 2023 yang digelar dinas Nakertrans Kabupaten Gorontalo melalui UPTD BLK Limboto di kelurahan Tilihuwa, Jumat (9/9/).
Bupati Gorontalo yang didaulat membuka kegiatan pelatihan berbasis kompetensi ini mengatakan, PBK merupakan ajang melatih diri masyarakat agar mempunyai skill dan keterampilan sehingga bisa menjadi manusia berdaya guna.
” PBK menciptakan manusia tangguh dalam arti bisa menyelesaikan masalah dan menjadi manusia yang produktif dibidangnya masing-masing,” ujar Bupati.
Pelatihan di PBK ini juga kata Bupati guna menciptakan lapangan kerja dikemudian hari, menciptakan kejuruan, design grafis, perbengkelan, menjahit, membuat kue kue dan kerajinan lainnya, sehingga dia benar benar produktif, baik untuk dirinya dan lingkungannya.
” Mereka disini di PBK artinya jangan sampai nnganggur Sehingga bisa diterima lapangan kerja dan bahkan bisa menciptakan lapangan kerja. Mengajari ilmu yang didapatkan ke orang lain nantinya,initinya target kita mengurangi pengangguran,” tukas sang Profesor.
Sementara itu Kalapas perempuan Gorontalo Meita Eriza, SH mengatakan dirinya sangat mengapresiasi terkait pelatihan di BLK ini, apalagi untuk warga binaan kami, dan ini sangat penting.
Dengan ini kata Meita, sangat membuat apa yang dilakukan untuk bisa membantu keluarganya, setidaknya untuk mendapatkan uang,” ujarnya.
” Setidaknya juga bisa sudah siap masuk lapangan, ketika kita punya skil maka pasti orang akan cari kita.” Ujarnya.