Scroll keatas untuk lihat konten
BOALEMO

Plt Bupati Boalemo Tinjau Korban Kebakaran di Barak PT.PG Tolango Hula

×

Plt Bupati Boalemo Tinjau Korban Kebakaran di Barak PT.PG Tolango Hula

Sebarkan artikel ini

BOALEMO, mediasulutgo.com Pemerintah Kabupaten Boalemo bersama Pemerintah Provinsi Gorontalo meninjau sekaligus menyerahkan bantuan korban kebakaran yang terjadi di Barak PT. PG.Tolango Hula Gorontalo yang berada di Kecamatan Paguyaman.

Pada kesempatan itu, Plt Bupati Boalemo, Ir. H. Anas Jusuf., didampingi Wakil Ketua DPRD Kabupaten Boalemo, Lahmudin Hambali menyambut kunjungan Gubernur Gorontalo dan Aleg DPR RI, Idah Syahidah Rusli Habibie, Jumat (09/07/2021).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Kunjungan Gubernur Gorontalo dan Aleg DPR RI itu untuk memberikan bantuan sembahko kepada masyarakat yang terkena musibah kebakaran di Barak PG. Tolango Hula Gorontalo.

Sebanyak 22 Ubit Barak yang mengalami kebakaran yang dihuni oleh 33 Kepala Keluaraga dan 93 orang para penebang tebu. Dan penghuni barak ini bukan hanya masyarakat Kabupaten Boalemo saja akan tetapi paling banyak masyarakat yang dari luar Kabupaten Boalemo.

Hal ini disampaikan Plt Bupati Boalemo, Ir. H. Anas Jusuf., kepada Gubenur Gorontalo, H. Rusli Habibie pada saat meninjau barak tersebut.

Anas Jusuf juga menuturkan penyebab dari kebakaran barak ini masih diselidiki apakah penyebabnya  aliran listrik ataupun karena Kompor yang ditinggalkan.

“Setelah dilakukan pemeriksaan yang terbakar paling banyak alat-alat dapur, sehinggahnya masalah ini masih dalampenyelidikanapakah berasal darikompor ataupun dari aliranlistrikyangmengalami Korsleting” tutur Anas Jusuf.

Lanjut Anas, tak hanya alat-alat dapur saja, tetapi ada 4 unit motor milik penebang tebu yang ikut terbakar. karena sebagaian dari penghuni barak ini tidak berada ditempat, melainkan sedang bekerja, sehingganya masyarakat tidak sempat mengantisipasi musibah ini.

Tak sampai disitu, Anas pun berharapkepada masyarakat Diloato Kecamatan Paguyaman agar berhati-hati terhadap aliran listrik.

“Saya berharap kepada masyarakat Kabupaten Boalemo khususnya Masyarakat Paguyaman agar berhati-hati terhadap instalasi listrik apalagi terhadap rumah yang sudah tua, tolong diperiksa kabel-kbelnya” Harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *