LIMBOTO Mediasulutgo.com- Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menghimbau,pelaksanaan takbiran tak perlu arak-arakan menggunakan kendaraan. Takbiran kata Bupati Nelson, dilaksanakan dimasing-masing masjid saja.
Takbiran dilaksanakan dimasjid-masjid saja, sehingga akan terasa kenikmatan dan kemenangan, selama sebulan dalam menjalankan ibadah.
kata Bupati Nelson, Himbauan agar tidak melakukan arak-arakan menggunakan kendaraan saat takbiran nanti adalah hasil Keputusan Rapat Forkopimda.
“Himbauan ini demi menjaga hal-hal yang tidak diinginkan akan terjadi,jadi takbiran di masjid-masjid saja,sekali lagi ini hasil rapat forkopimda,”tegas Bupati Nelson ditemui usai memimpin Rapat forkopimda bulan April di Ruang Madani lantai II Kantor Bupati Gorontalo,Kamis (4/4/2024).
Untuk dikethui,Rapat Forkopimda kali ini diikuti seluruh Forkopimda Tingkat Kabupaten Gorontalo Bersama Pimpinan OPD terkait lingkup Pemerintah Kabupaten Gorontalo.