GORUT, mediasulutgo.com – Bupati Gorontalo Utara (Gorut) Thariq Modanggu menagatakan pentingnya sinergitas antara pemerintah kecamatan dan pemerintah desa.
Hal itu dikarenakan, hubungan kedua instansi itu agar lebih sering melakukan komunikasi dan koordinasi secara intens dalam menjalankan roda pemerintahan.
“Apalagi menyangkut pembangunan di setiap kecamatan dan desa,” kata Thariq Modanggu, Senin (24/07/2023)
Menurutnya komunikasi dan koordinasi ini sangat penting juga dalam rangka pembangunan di setiap kecamatan dan desa, sehingganya perlu dijaga.
“Saya juga meminta komunikasi bukan hanya antara pemerintah kecamatan dan desa. akan tetapi komunikasi tersebut harus dibangun dengan lintas sektor,” tandasnya.(Srm)