KOTAMOBAGU, Mediasulutgo.com –Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19 pemerintah kota Kotamobagu Melaksanakan program vaksinasi Massal.
Vaksinasi masal tersebut di laksanakan di puskesmas Kelurahan Gogagaman kecamatan Kotamobagu Barat, Senin (5/7/2021)di mulai sekitar pukul 8 pagi sampai selesai.
Camat Kotamobagu Barat Hendra Manoppo, SP kepada Mediadulutgo.com Menjelaskan Ada sekitar 200 warga kelurahan Gogagaman di lakukan Vaksinasi.
“Alhamdulillah sampai hari ini sudah sekitar 14 % warga kecamatan Kotamobagu barat yang di vaksin,untuk hari ini ada sekitar 200 Warga khusus kelurahan Gogagaman Yang di laksanakan Vaksinasi, dan untuk besok ada sekitar 600 Warga yang akan di Vaksin dari 6 titik tempat yang di siapkan pemerintah kelurahan Gogagaman.”ungkap Manoppo.
Dirinya berharap dengan dilakukannya vaksinasi dapat mengurangi tingkat resiko penyebaran Covid-19 apalagi dengan adanya virus varian baru yang kian menghawatirkan.
“Kemudian perlunya peran aktif masyarakat untuk melakukan vaksinasi apa lagi berdasarkan informasi bahwa setiap warga melakukan pengurusan surat keterangan baik di kelurahan di kepolisian wajib menunjukkan bukti tanda kartu sudah di lakukan Vaksin.”tambahnya
Terpantau dalam tahapan Pelaksanaan Vaksinasi Covid 19 Pendaftaran dan Verifikasi Data di lakukan Scraning Anamnesa Pemeriksaan Fisik Sederhana Pemberian Vaksin Pencatatan dan Observasi Selama 30 Menit setelah di Vaksinasi selanjutnya di lakukan Vaksinasi para penerima Selanjutnya para peserta menerima tanda Kartu Vaksinasi Covid 19.(Arifin)