Scroll keatas untuk lihat konten
GORONTALOGORONTALO UTARAHEADLINES

UD.Dhidi Mart Group Bagikan 10.000 Minyak Goreng Gratis Kepada Kaum Dhuafa

×

UD.Dhidi Mart Group Bagikan 10.000 Minyak Goreng Gratis Kepada Kaum Dhuafa

Sebarkan artikel ini

GORUT, mediasulutgo.com – UD.Dhidi Mart Group membagikan bantuan minyak goreng gratis sebayak 10.000 liter kepada kaum dhuafa. Bantuan itu diberikan di 16 desa, diantaranya Desa Katialada, Jemer, Moluo, Cisadane, Masuru, Titidu, Posso, Bualemo, Bulalo, Alata, Leboto, Mootinelo, Molingkapoto, Pontolo, Ombulodata, dan Botungobungo.

Hadir dalam kesempatan itu juga Kapolsek Kwandang, Kasat Binmas, bersama jajaran Polsek Kwandang, ikut dalam melakukan pengamanan.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Pimpinan UD.Dhidi Mart Group, Shanti Shera kepada awak mediasulutgo.com mengatakan, aksi peduli ini merupakan agenda rutin yang dilakukan setiap bulan suci ramadhan. Ini salah satu mempererat silaturahim, serta meningkatkan rasa kepedulian sosial kemasyarakatan.

“Bantuan ini diprioritaskan kepada kaum dhuafa. Dan setiap bulan ramadhan gerakan ini kami lakukan. Dan data – data penerima disetiap desa sudah ada, sehingga data itu menjadi dasar kami untuk memberikan,” ungkap Shanti Shera, Sabtu (23/04/2022).

Ia mengakan, dalam pembagian itu setiap orang mendapatkan jatah 4 liter, dengan jumlah 2.500 KPM. Sehingga masyarakat yang telah mendapatkan kupon dengan sendirinya untuk mengambil bantuan tersebut.

“Kami sudah sebarkan kupon melalui panitia. Jadi mereka dengan sendirinya datang untuk diberikan 4 liter minyak goreng per orang,” ujarnya.

Tak hanya itu, pihak Dhidi Mart juga telah memberikan bantuan berupa zakat untuk 3 panti asuhan. Tentunya kepedulian ini diharapkan dapat memberikan kebahagiaan kepada mereka, sekaligus menambah amal ibadah khususnya di bulan suci ramadhan.

“Kami juga memberikan berupa zakat bagi anak-anak yang ada di panti asuhan Khairuh Ummuh, Desa Cisadane, panti asuhan Al-Izzah Desa Mootinelo, dan panti asuhan Nurul Jadid Desa Pontolo. Insya Allah ini satu kebanggaan bagi mereka,” tutur wanita berkerudung itu, dengan sapaan akrab Mami Shera.

Pada kesempatan itu juga, dirinya mensosialisasikan terkait vaksinasi kepada penerima. Mengingat saat ini pemerintah masih dalam memerangi bahaya penyebaran COVID-19.

“Saya berharap kepada masyarakat penerima untuk tetap mengedepankan prokes. Karena saat ini pemerintah masih tengah memerangi pandemi COVID-19. Ini juga satu perlindungan pemerintah kepada masyarakat. Terutama jangan lupa memakai masker,” tutup Shanti Shera.(Srm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *