MANADO, Mediasulutgo.com – Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Mulyatno mengingatkan kepada personel Polri agar terus menjadi abdi negara yang baik, yang taat hukum dan tidak melakukan tindakan yang melawan hukum.
Hal tersebut ia disampaikan di hadapan 104 personel Polri dari Polda Sulut dan seluruh jajaran, pada acara penutupan kegiatan Pembinaan dan Pemulihan (Binlih) Profesi Polri Gelombang III, di Pusat Kerohanian Shanti Bhuana Bukit Karmel Tampusu, Jumat (26/8/2022).
“Saya harapkan kepada seluruh personel agar ikuti segala aturan yang berlaku serta aturan yang menaungi kita sebagai anggota Polri,” tegasnya.
Irjen Pol Mulyanto berharap, kegiatan yang diikuti selama 2 hari tersebut dapat membawa manfaat dan perubahan bagi personel yang pernah mengalami permasalahan.
“Selama 2 hari rekan-rekan sudah mendapatkan pelajaran serta pencerahan dari narasumber agar direnungkan untuk menjadi pegangan rekan-rekan menuju perubahan yang lebih baik. Kita harus menjadi orang yang lebih baik, berkaitan dengan adanya permasalahan yang rekan-rekan alami agar jadikan pengalaman untuk situasi kedepannya menjadi lebih baik,” pesan Irjen Pol Mulyatno.
Penutupan kegiatan yang digelar oleh Subbag Rehabpers Bid Propam Polda Sulut ini juga dihadiri oleh para PJU Polda Sulut dan Kapolres Minahasa, serta para pemuka agama Kristen, Islam dan Hindu yang menjadi narasumber.(Rooney)