Tingkatkan Kualitas SDM Pengrajin Home Industri, Dekranasda Kabgor dan Dekranasda Provinsi Perkuat Sinergitas
LIMBOTO mediasulutgo.com- Dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) para pelaku pengrajin Home Industri di daerah ini, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Gorontalo dan Dekranasda Kabupaten Gorontalo perkuat sinergitas. Sinergitas mitra pemerintah daerah ini pun tergambar saat kedua organisasi ini melakukan silaturahim, Rabu (5/9/2023) di Aula Rumah Dinas Bupati Gorontalo.
Untuk diketahui,Kedatangan rombongan Dekranasda Provinsi Gorontalo tersebut dipimpin langsung ketua, Fima Agustina Ismail Pakaya,SH.M.KN dan disambut langsung Ketua Dekranasda Kabupaten Prof. Fory Armin Naway.
Saat ditemui usai kegiatan itu, Ketua Dekranasda Provinsi Gorontalo Fima Agustina Ismail Pakaya mengatakan, Sehubungan dengan program dan kegiatan dekranasda Provinsi Gorontalo tahun 2023 juga menindaklanjuti surat sekertaris jendral dekranasda pusat, ketua dan pengurus dekranasda Provinsi Gorontalo melakukan Audience Bersama ketua dan pengurus dekranasda Kabupaten Gorontalo.
“Selaku dekranasda provinsi kami merasa perlu bersilturahim dan berkoordinasi, karena provinsi itu tidak punya pengrajin, tapi yang punya Kabupaten/Kota.
“Kami kesini perlu data dan menggali kebutuhan hal -hal apa saja yang diperlukan oleh pengrajin kita di setiap daerah,apa masalah dilapangan,”kata Fima Agustina.
Setelah diidentifikasi kemudian kolaboratif apa yang bisa dilakukan,Fima Agustina mengatakan,tentu kolaboratif itu adalah peningkatan kualitas SDM yang ujung-ujungnya untuk peningkatan pendapatan ekonomi pengrajin itu sendiri.
Seperti diketahui, di Kabupaten Gorontalo para pengrajin home Industri baik itu karawo, pengrajin Mintu dan sebagainya terbanyak di Kabupaten Gorontalo
Seperti tadi,ungkap Fima, kita sudah identfikasi ternyata peningkatan SDM itu perlu. Misalnya pengrajin karawo SDM pengirisan, penyulam dan ini butuh kualitas SDM berkompeten dibidangnya.
“Nanti dekranasda Provinsi akan mengadakan pelatihan,makanya kita tanya secara langsung berapa tenaga pengiris yang ada, berapa tenaga penyulam. Ternyata,berbanding jauh, lima pengiris, 50 penyulam sehingga itu kita perlu mengadakan pelatihan -pelatihan,”terangnya.
Sementera itu, Ketua dekranasda Kabupaten Gorontalo menyambut baik kedatangan dekransda provinsi Gorontalo dalam perkuat sinergitas peningkatan kualitas SDM pengrajin di Kabupaten Gorontalo.
Sebagai ketua dekranasda Kabupaten Gorontalo, Fory Naway menyampaikan rasa bangganya dan apresiasi karena dekranasda Provinsi Gorontalo sangat tinggi kepedulian kepada para pengrajin di Kabupaten Gorontalo dalam hal untuk dibantu apa lagi yang kurang
Fory pun mengatakan, dalam hal monitoring eksistensi para pengrajin didaerah ini, dirinya Bersama pengurus dekranasda Kabupaten Gorontalo melakukan tiga bulan sekali road show monitoring industri -industri rumahan.
“Saya pun menyampaikan apresiasi upaya dekranasda provinsi akan mengadakan pelatihan peningkatan SDM.
Memang, kami pun sudah pernah melatih tapi orang yang punya skill atau keterampilan terbatas. Mungkin dengan adanya kolaborasi dan dukungan anggaran besar dari dekranasda provinsi harapan kami setiap Sebagai Kabupaten terbesar mengirm tiga hingga empat orang untuk diakomodir sehingga terpenuhi skill itu,”pinta Fory Naway.
Sebelumnya, saat paparan itu, Fory Naway mengatakan ada beberapa rumah produksi yang sudah dibantu oleh dekranasda Kabupaten Gorontalo baik pangan maupun sandang.
“Sandang itu ada karawo dan mintu atau kopiah keranjang sebagai khasnya di daerah ini.Kemudian pangan,ada produksi bakso, rumah produksi daun kelor, produksi air kelapa. Nah inilah bnetuk kolaborasi,kita dekranasda sebagai fasilitas menyediakan data,”jelas Fory Naway.