Scroll keatas untuk lihat konten
BOLMONG RAYABOLMUTHEADLINESKESEHATANSULUT

Tiba di Bolsel, Ini Yang Dilakukan Tim Dinkes Bolmut

×

Tiba di Bolsel, Ini Yang Dilakukan Tim Dinkes Bolmut

Sebarkan artikel ini

BOLMUT, MEDIASULUTGO.COM – Setelah tiba di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), tim kesehatan dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) yang terdiri dari Dokter dan perawat serta jajaran Dinkes Bolmut langsung melaksanakan tugas pelayanan kesehatan kepada masyarakat setempat.

Menurut, Sofyan Mokoginta kepada media ini bahwa kegiatan ini dilaksanakan atas petunjuk dan arahan pemerintah daerah untuk membantu pelayanan kesehatan di Kabupaten Bolsel yang diketahui pekan lalu dilanda banjir dan tanah longsor sehingga mengakibatkan banyak warga yang terdampak. Baik kehilangan harta benda maupun kesehatan terganggu.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Diketahui, tim medis Bolmut sempat terhambat oleh kondisi jalan menuju Bolsel tertutup material longsor dan tertahan beberapa jam di perjalanan.

“Alhamdulillah, tim pelayanan kesehatan Dinkes Bolmut 01 tiba di Molibagu Kabupaten Bolsel, sekitar pukul 21.00 wita yang diterima Asisten I dan Kadis Kesehatan Bolsel,” Kata Kadis Kesehatan Bolmut melalui Kabid Pelayanan Kesehatan dan Farmalkes Dinkes Bolmut, Sofyan Mokoginta pada media ini, Kamis (30/07).

“Kami, pagi ini turun langsung ke wilayah desa-desa yang dilanda banjir untuk melaksanakan pelayanan kesehatan pada warga,” pungkasnya.

Ditempat yang sama, Ketua Dewan Pimpinan Daerah ( DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia ( PPNI) Kabupaten Bolmut, Zulkifli Masuara menyampaikan telah menyalurkan bantuan bagi warga Kabupaten Bolsel yang terdampak bencana alam.

“Bantuan ini dalam rangka kepedulian bagi masyarakat yang ada di Bolsel, karena sebelumnya ketika Bolmut terkena musibah banjir beberapa waktu lalu, teman-teman disana memberikan bantuan, maka sebagai wujud solidaritas dari PPNI Bolmut menyalurkan bantuan bagi masyarakat di Bolsel,” Tuturnya. (Dolvin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *