GORUT, mediasulutgo.com – Bupati Gorontalo Utara (Gorut) Thariq Modanggu secara umum menegaskan seluruh kepala desa (Kades) harus benar – benar pro aktif serta bekerja berdasarkan regulasi yang ada.
Hak itu disampaikan, saat melantik Pengganti Antar Waktu (PAW) Kepala Desa Helumo, Kecamatan Anggrek, Kabupaten Gorontalo Utara, Rabu (08/03/2023).
“Harus pro aktif dan bekerja sesuai prosedur dan mekanisme yang ada,” Tegas Thariq Modanggu.
Menurutnya tugas kepala desa memang tidaklah mudah, akan tetapi harus mampu bagaimana mendorong agar desa kompak dengan berbagai keragaman masyarakat.
“Maka dari itu libatkan stakeholder terkait, dalam menciptakan sevlbuah inovasi yang dapat mendorong kemajuan desa itu sendiri,” terangnya.
Dirinya berharap kepada kades yang baru dilantik tetap menjalankan roda pemerintahan serta melaksanakan program – program yang sebelumnya sudah berjalan.
“Saya berharap kepala desa yang baru, segera menyesuaikan tugasnya dengan baik. Sehingga, semua program yang ada akan berdampak bagi kesejahteraan masyarakat,” tandasnya.(Srm)