KABGOR, mediasulutgo.com – Upaya Pemerintah Kabupaten Gorontalo peningkatan HPT Boliyohuto menjadi Taman Hutan Raya ( TAHURA) sudah terwujud. Hal ini pun dengan diterbitkannya SK penetapan tahura dari kementerian LHK RI pada bulan ini. Perubahan fungsi dari HPT Boliyohuto menjadi Taman Hutan Raya 6.208 Ha, dari sekitar 10 ribu Ha total HPT keseluruhan.
Karena itu, Bupati Gorontalo Prof. Nelson Pomalingo melaporkan hal ini kepada penjabat Gubernur Gorontalo Dr. hamka Hendra Noer sebagai perpanjangan tangan Pemerintah pusat di daerah pada, Senin ( 29/8/2022).
Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengatakan, usulan peningkatan HPT boliyohuto menjadi tahura sejak dua tahun lalu diajukan. karena kebetulan di kecamatan asparaga memiliki hutan lindung Nantu 51 ribu Hektar dan disana ada tiga kawasan yakni kawasan Kabupaten Gorontalo,boalemo dan Gorontalo utara.
“Diketiak itu ada 6 ribu lebih hektar lebih yang menjadi penyangga hutan lindung hutan produksi terbatas Maka ditingkatkan menjadi tahura dan itu terbesar di Indonesia,” terang Nelson.
Ia pun mengatakan pengajuan melalui pemerintah Provinsi sehingga dengan begitu dukungan pemerintah provinsi menyampaikan kepada kementerian LHK RI.
“dibentuklah pansus dari sana termasuk melibatkan perguruan tinggi sehingga dengan penilaian tim pansus dinyatakan sanagt layak dan keluarlah SK menteri LHK pada minggu ini,” terang Nelson.
Bupati Gorontalo Nelson mengatakan,Sebagai langkah awal Pemerintah kabupaten Gorontalo akan membentuk kelembagaan yakni mempersiapkan sumber daya manusia. bahkan kantor UPTD (Unit Pelaksana Teknis Daerah) lokasi kantornya akan menggunakan kantor BWS di desa Bondula kecamatan asparaga.
“Termasuk program-program rencana pengembangan TAHURA ke masa depan, yang tentunya juga perlu mempersiapkan dan dukungan anggaran untuk hal itu perlu bekerjasama dukungan pihak Pemerintah Provinsi,” imbuh Nelson.
Bupati dua periode itu menjelaskan,/saat ini pemerintah Kabupaten Gorontalo akan membuat badan jalan menuju lokasi itu, sudah disiapkan anggaran satu miliar kerjsama dengan TNI termasuk menyediakan fasilitas lain disiapkan..
“Kami berharap banyak melalui kesempatan ini personil bisa diberikan oleh pemerintah provinsi termasuk dari sisi angaran karena ini milik kita bersama. Sebenarnya dengan adanyabtahura pemerintah pusat juga akan memberikan dana sehingga inipun butuh dukungan pemerintah pusat,” pinta nelson.
Bupati nelson mengatakan, ini pun sesuai program presiden dan akan dibawa dalam G20.dan di G2 salah satu dibahas adalah perubahan iklim dan bagian kontribusi Indoensia salah satunya menaikan hutan tanaman Produksi ( HTP) menjadj Tahura yangbsatutasnya dinaikan
Terakhir, nelson menyebut Disekitar itu juga akan dibangun taman kelapa dunia. Sehingga ditempat itu ada 3 ekologi dunia. Hutan lindung, tahura dan taman kelapa dunia sehingga kedepan ini menjadi kebanggaan gorontalo khususnya bidang ekologi dan plasma hutan.(**)