Scroll keatas untuk lihat konten
BOLMONG RAYABOLMUTHEADLINESLEGISLATORPOLITIKSOSIAL BUDAYA

Reses di Dapil II, Masyarakat Keluhkan Listrik & Air Bersih

×

Reses di Dapil II, Masyarakat Keluhkan Listrik & Air Bersih

Sebarkan artikel ini

BOLMUT, mediasulutgo.com – Reses Anggota DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Daerah Pemilihan II (dua) Kecamatan Bolangitang Barat – Bolangitang Timur, Masa Reses II Tahun 2021 di gelar di Desa Binjeita, Kecamatan Bolangitang Timur, Jumat (26/11/2021).

Kegiatan tersebut dibuka oleh Camat Bolangitang Timur, Suharto Londa, yang dihadiri perwakilan masyarakat desa yang berada di wilayah Kecamatan Bolangitang Timur.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Dalam pelaksanaan reses masyarakat menyampaikan sejumlah aspirasi yang merupakan skala prioritas yang sangat mendesak yang perlu segera ditindak lanjuti.

Disamping menyampaikan aspirasi berupa pembangunan yang sifatnya mendesak, masyarakat juga mengeluhkan keberadaan kelangkaan pupuk dan sampai sekarang ini masyarakat masih kesulitan mendapatkan pupuk.

Selain itu, masyarakat juga mengeluhkan pipa air program Pamsimas rusak dan tidak berfungsi di desa Bohabak 1, kemudian sekitar 50 KK belum memiliki jaringan listrik di dusun 3 desa Binuni.

Disamping itu, masyarakat desa Tanjung Labuo meminta dibangun jembatan penghubung ke wilayah wisata mangrove serta peningkatan jalan. Lebih lanjut, dikeluhkan juga ada pembangunan ruang UKS dan pagar sekolah di SD Mokoditek.

Menanggapi hal tersebut Ketua Tim Reses Sartono Dotinggulo, menyampaikan bahwa “Apa yang di keluhan masyarakat Bolangitang Timur akan diteruskan ke instansi terkait agar apa yang menjadi harapan masyarakat dapat terpenuhi,” ujarnya.

Sebelumnya, Anggota DPRD Bolmut, Husen Yahya Suit Pontoh, mengurai masa reses dimanfaatkan oleh DPRD Bolmut untuk melakukan kunjungan kerja, baik yang dilakukan anggota secara perseorangan maupun secara berkelompok “Kami siap mengawal aspirasi masyarakat khususnya Dapil II,” tegasnya.

Anggota DPRD Bolmut, Budi Setiawan Kohongia juga menambahkan, pihaknya akan menjaring seluruh aspirasi yang disampaikan masyarakat lewat reses DPRD dari seluruh sektor, baik pendidikan, kesehatan, ekonomi, perikanan kelautan dan pertanian, pembangunan, penyelenggaraan pemerintahan, administrasi serta seluruh aspirasi yang berkaitan dengan kebutuhan dasar untuk menopang kesejahteraan masyarakat.

Senada aleg Dapil II lainnya, Imran Hulalango, juga mengungkap bahwa aspirasi ini tentu ada yang terealisasi tahun 2022 ini. Namun dengan pertimbangan kondisi keuangan daerah, tentu tidak seluruh kebutuhan akan terakomodir langsung, sehingga secara bertahap DPRD menjamin akan terus menyuarakan usulan-usulan masyarakat ini untuk dikawal di setiap pembahasan antara DPRD dan Pemerintah Daerah. (Dolvin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *