GORUT, mediasulutgo.com – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Gorontalo Utara (Gorut) Thariq Modanggu, Kembali menekankan seluruh desa maksimalkan tata kelola keuangan dan administrasi desa.
Dirinya tidak menginginkan bahwa pemerintah desa hanya berjalan begitu saja. Kunci utama dalam kemajuan desa tidak lain dari keseriusan kita dalam memaksimalkan seluruh program kegiatan yang sifatnya pro rakyat.
“Ya, saya kira tata kelola keuangan dan administrasi itu sangat penting pada penyelenggaraan pemerintahan desa,” ungkap Thariq Modanggu, Jum”at (03/06/2022).
Untuk menjadikan tata pemerintahan desa yang baik, maka desa harus berpedoman pada peraturan dan perundang undangan yang ada.
“Karena ini yang menjadi acuan dalam melakukan manajement yang ada ditingkat desa,” tandasnya. (TR-05)