Scroll keatas untuk lihat konten
GORONTALOGORONTALO UTARAHEADLINES

Plt Bupati Buka Sosialisasi Penguatan Pemahaman Kepemiluan Kepada Penyandang Disabilitas

×

Plt Bupati Buka Sosialisasi Penguatan Pemahaman Kepemiluan Kepada Penyandang Disabilitas

Sebarkan artikel ini

GORUT, mediasulutgo.com – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Gorontalo Utara (Gorut) Thariq Modanggu membuka sosialisasi penguatan pemahaman kepemiluan kepada Disabilitas dalam menghadapi penyelenggaraan pemilu/pemilihan tahun 2024, bertempat di Dhidi Mart Cafe, Kwandang, Kamis (02/06/2022).

Dalam sambutannya dirinya menyampaikan, bagi setiap warga negara, termasuk penyandang disabilitas memiliki hak konstitusional dalam kepemiluan.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Jadi penyandang disabilitas juga punya hak konstitusional, termasuk dalam kepemiluan. Dan ini untuk memastikan bahwa penyelenggaraan pemilu di Gorut juga betul-betul memperhatikan hak konstitusional warga,” ungkap Thariq Modanggu.

Dirinya mengatakan, partisipasi pemilih di Gorontalo Utara masih di angka 80 persen, sehingga ini masih perlu ditingkatkan kedepan.

“Mudah-mudahan, hari ini menyentuh disabilitas, besoknya berlaku juga bagi masyarakat pada umumnya. Sehingga kami menyampaikan apresiasi kepada Bawaslu yang telah melaksanakan kegiatan ini dengan harapan bahwa berbagai kalangan masyarakat di Gorontalo Utara akan meningkat pemahamannya soal kepemiluan,” tandasnya.(TR-05)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *