BOALEMO, Mediasulutgo.com — Penjabat Sekretaris Daerah (Pj. Sekda) Supandra Nur, ST resmi membuka Forum Konsultasi Publik yang diadakan oleh Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tani dan Nelayan Kabupaten Boalemo. Acara yang berlangsung di Aula RSUD tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan Sutriyani Lumula, Direktur RSUD-TN dr. Rahmawati Dai, tokoh pemuda, serta kepala-kepala puskesmas se-Kabupaten Boalemo. kamis (02/05/2024).
Supandra Nur menekankan pentingnya forum konsultasi publik ini, terutama karena momen tersebut bertepatan dengan anugerah yang diterima Kabupaten Boalemo sebagai Kabupaten dengan pelayanan publik terbaik se-Provinsi Gorontalo untuk pertama kalinya.
“Anugerah yang diraih ini tentunya tidak lepas dari hasil kerja keras bapak-ibu jajaran kesehatan, terutama jajaran kesehatan RSUD-TN Kab. Boalemo yang menjadi pusat pelayanan kesehatan terbesar di Kab. Boalemo,” ucap Pj. Sekda Supandra Nur.
Ia juga mengakui bahwa pencapaian ini tidak mudah diraih. “Hal ini bukan mudah kita laksanakan, tetapi atas kerja keras kita semua, sehingga Kab. Boalemo mendapatkan penilaian terbaik pelayanan publik di Provinsi Gorontalo,” tambahnya.
Lebih lanjut, Supandra Nur menyampaikan harapannya agar ke depan, RSUD Tani dan Nelayan dapat terus memberikan pelayanan yang baik kepada publik. “Karena pelayanan ini menjadi budaya kerja kita semua di lingkungan Pemerintah Kab. Boalemo,” tuturnya.