BOALEMO, mediasulutho.com — Dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun kemerdekaan Indonesia yang ke-77 tahun, Pemerintah Kabupaten Boalemo menggelar lomba gerak jalan tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang di ikuti 87 regu peserta. di lapangan mekar Desa Modelomo, Selasa (16/08/2022).
Lomba gerak jalan tersebut dilepas oleh Penjabat (Pj) Bupati Boalemo, Dr.Hendriwan,M.Si. Ketua Dprd Boalemo, Karyawan Eka Putra Noho, Kejari Boalemo, Kapolres Boalemo dan Kepala Pengadilan Boalemo, Ketua TP.Pkk Boalemo, serta Camat Tilamuta.
Pj. Bupati Boalemo, Hendriwan, menyampaikan lomba gerak jalan merupakan rangkaian dari HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke – 77.Dimana kegiatan ini di ikuti oleh para pelajar SD dan SMP.
“Meski pun tidak sempat dilaksanakan selama 2 tahun yang diakibatkan oleh pandemi covid 19, semoga melalui lomba gerak jalan ini, kita dapat tanamkan rasa Nasionalisme dan patriotisme kepada generasi muda agar mampu meneruskan cita-cita perjuangan para pahlawan bangsa ini,” Ungkpanya.