LIMBOTO, mediasulutgo.com — Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo siang tadi melakukan video converence dengan Kementrian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendragri RI) guna membahas kesiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020. Pada kesempatan itu, Nelson mengungkapkan bahwa pihaknya siap menyukseskan pagelaran pesta rakyat tersebut di Kabupaten Gorontalo (Kabgor).
Ia juga mengatakan, dibandingkan dengan daerah lain, Kabgor termasuk yang paling siap dari segi anggaran. Tercatat sampai dengan saat ini anggaran yang sudah tercairkan mencapai 40%, dan hal tersebut sudah termasuk anggaran untuk keamanan.
“Sampai dengan saat ini anggaran yang tercairkan itu sudah 40%, tinggal sisanya 60% kita akan pacu bulan ini” Ungkap Nelson saat Video Converence dengan Kementrian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri RI) siang tadi di Ruang Upango Kantor Bupati Gorontalo.
Selain itu kata Nelson, ada permintaan penambahan anggaran untuk Alat Pelindung Diri (APD) dan hal tersebut telah diajukan ke pusat sebanyak 12 milyard.
Dengan adanya pemangkasan anggaran yang mencapai 50%, Nelson meminta kepada KPU, agar setiap daerah yang melaksanakan pilkada bisa diberikan kebijaksanaan khusus.
Lebih lanjut kata Nelson, dengan anggaran yang mencapai 3,2 milyard tersebut, pihaknya akan berupaya untuk melakukan efisiensi dan optimalisasi. Dengan pemotongan anggaran 50% itu, lanjut Nelson, mungkin bisa diupayakan oleh KPU untuk dikoordinasikan ke Kementrian Keuangan sambil juga pihaknya meningkatkan PAD.
“Pada intinya dengan dana 3,2 Milyard itu, kita dapat melakukan efisiensi dan optimalisasi dana yang ada. Kalaupun masih kurang mungkin bisa dibicarakan bersama dengan kita, apalagi bulan juli dan agustus ini kami akan ada APBD perubahan. Kami berharap juga dengan dana yang dipotong 50% itu bisa diupayakan ke Kementrian Keuangan sambil kita meningkatkan PAD. Pada intinya kami siap menyukseskan pilkada” Tutup Nelson. (Iyal)