LIMBOTO, mediasulutgo.com — Tepat pada hari ini, Rabu (01/06/2020) menjadi hari yang istimewa bagi Kepolisian Republik Indonesia, karena hari ini merupakan ulang tahun Bhayangkara yang ke-74. Pada kesempatan itu, Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menghadiri upacara bersama jajaran Polres Gorontalo dalam rangka peringatan hari bersejarah tersebut.
Nelson menyampaikan rasa syukur atas hari yang bersejarah tersebut, serta ucapan terimakasih juga dilontarkan oleh Bupati Gorontalo, karena Polri telah menjaga keamanan dan stabilitas daerah dalam setiap situasi dan kondisi.
“Saya menyampaikan selamat hari ulang tahun Bhayangkara ke-74 dan selama ini keamanan kita terkendali dan semua itu karena terutama kepolisian” Ungkap Nelson usai menghadiri upacara secara virtual di Polres Gorontalo pagi tadi. Rabu (01/06/2020).
Nelson juga menuturkan, selama ini kolaborasi Pemerintah Daerah dan Polri sangat baik dalam rangka menjaga kondusifitas daerah serta keamanan. Tidak hanya itu, banyak peran aktif dari Polri yang sangat membantu pemerintah utamanya dalam penanganan penyebaran covid-19 di Gorontalo. Salah satunya adalah patroli yang sering dilakukan oleh jajaran kepolisian pada saat pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) beberapa minggu kemarin dan masih banyak lagi.
“Alhamdulillah kolaborasi kita antara pemerintah daerah dan kepolisian baik, dalam rangka perlindungan dan pendukung, termasuk dalam rangka covid-19” Tutur Nelson
Selain itu, mengingat juga tidak lama lagi Kabupaten Gorontalo akan menggelar pemilihan kepala daerah (Pilkada), Nelson berharap kontribusi dan peran dari kepolisian dapat memberikan keamanan dan rasa nyaman pada saat pelaksanaan pesta rakyat tersebut.
“Kita berharap, karena Kabupaten Gorontalo akan melaksanakan pilkada ditahun 2020 ini harapannya kepolisian benar-benar siap dalam rangka keamanan” Pungkasnya. (Iyal)