Scroll keatas untuk lihat konten
GORONTALOBOALEMO

Penghargaan Terbaik Dalam Penginputan E-PPGBM Jadi Motivasi PKM Botumoito Untuk Tingkatkan Kualitas Pelayanan

×

Penghargaan Terbaik Dalam Penginputan E-PPGBM Jadi Motivasi PKM Botumoito Untuk Tingkatkan Kualitas Pelayanan

Sebarkan artikel ini

GORONTALO, Mediasulutgo.com Puskesmas Botumoito, sebuah lembaga pelayanan kesehatan masyarakat di Kabupaten Boalemo, meraih prestasi gemilang sebagai yang terbaik dalam capaian D/S dan penginputan E-PPGBM (Aplikasi Elektronik-Pencatatan dan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat).

Penghargaan ini diberikan Pemerintah Provinsi yg di serahkan langsung oleh Penjabat Gubernur Gorontalo, di mana Puskesmas Botumoito berhasil mencapai D/S dan penginputan E-PPGBM sebanyak 100 persen.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Penghargaan ini disampaikan oleh Kepala Puskesmas Botumoito, Israhmawaty Saripi, A.Md., Kes.

Dirinya menyampaikan bahwa keberhasilan ini tidak dapat dipisahkan dari dukungan dan bimbingan yang diberikan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Boalemo, terutama dari Kepala Dinas Kesehatan. Ini merupakan bukti nyata bahwa kolaborasi dan sinergi antara berbagai pihak dapat menghasilkan prestasi luar biasa dalam pelayanan kesehatan masyarakat.

“Salah satu faktor kunci dalam kesuksesan ini adalah kerja sama lintas sektor di tingkat kecamatan. Para kepala desa dan PKK desa juga memainkan peran yang sangat penting dalam upaya menjemput langsung sasaran bayi balita untuk datang ke posyandu. Kerja keras dan koordinasi yang luar biasa ini menjadi fondasi utama dalam pencapaian ini,”ungkapnya.

Tidak hanya itu, dikatakan Isra, sapaan akrabnya tim Posyandu Puskesmas Botumoito juga berperan besar dalam prestasi ini. Kebersamaan dan soliditas dalam tim ini tidak hanya mencerminkan profesionalisme, tetapi juga komitmen mereka terhadap kesehatan masyarakat.

“Penghargaan ini menjadi sumber motivasi yang besar bagi seluruh karyawan dan karyawati Puskesmas Botumoito untuk terus berbenah dan meningkatkan kualitas pelayanan mereka. Kapus Isra, menyatakan tekad mereka untuk terus berinovasi dan berupaya lebih baik lagi dalam melayani masyarakat,”bebernya. (Boby)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *