Scroll keatas untuk lihat konten
BOALEMOEKONOMI BISNISGORONTALOHEADLINES

Pemulihan Ekonomi Jadi Prioritas Pemkab Boalemo Di Tahun 2021

×

Pemulihan Ekonomi Jadi Prioritas Pemkab Boalemo Di Tahun 2021

Sebarkan artikel ini

BOALEMO, mediasulutgo.com — Pemulihan Ekonomi masih menjadi skala prioritas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boalemo di tahun 2021. Hal itu di kemukakan Sekretaris Daerah (Sekda) Sherman Moridu saat di temui awak media seusai menghadiri Penyerahan Daftar Isian Pelaksana Anggaran (DIPA) dan Datfar Alokasi Dana Transfer ke Daerah serta Dana Desa Tahun 2021.

Kegiatan yang berlangsung di Damhil Hotel Gorontalo, Kamis (03/12/2020). tersebut turut dihadiri Wakil Gubernur Gorontalo, Idris Rahim, dan Para Pejabat se Provinsi Gorontalo.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Untuk Tahun Anggaran 2021, masih tetap untuk Pemulihan Ekonomi Nasional, APBD tahun 2021 untuk Kabupaten Boalemo masih tetap memprioritaskan Pemulihan Ekonomi.”ujar Sekda

Dirinya menambahkan, Pemulihan Ekonomi itu sendiri menjadi perhatian kita, yakni untuk sektor Kesehatan

“Untuk sektor Kesehatan dengan melihat bagaimana Pemulihan Ekonomi dari Kesehatan ini bisa segera teratasi dengan baik, dan kita akan menyiapkan dan BTT” Ungkapnya

Untuk Pemulihan Ekonomi sendiri agar bisa jalan dengan sistem Real kata Sherman, adalah
dengan melakukan pemberdayaan dan memperhatikan upaya-upaya peningkatan pengusaha dari UMKM yang lebih kami arahkan pada UMKM yang berbasis pangan lokal.

“Untuk tahun 2021 ini kita utamakan adalah Pemulihan Ekonomi dan menjaga keseimbangan sektor Real serta lebih mendorong pada pemberdayaan Ekonomi Msyarakat” Tutur Sherman Moridu.(Boby)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *