Scroll keatas untuk lihat konten
POLITIKBOLMONG RAYABOLMUTSULUT

Momen Lucu, Masyarakat Sangtombolang Minta Cabup Suriansyah Korompot Bernyanyi

×

Momen Lucu, Masyarakat Sangtombolang Minta Cabup Suriansyah Korompot Bernyanyi

Sebarkan artikel ini
Sangtombolang
Calon Bupati Bolmut Nomor Urut 1 bersama masyarakat Desa Sangtombolang Kecamatan Sangkub

BOLMUT|mediasulutgo.com — Hal menarik terjadi saat Calon Bupati (Cabup) Bolmut Nomor Urut 1 Suriansyah Korompot bersama tim melakukan kampanye di Desa Sangtombolang Kecamatan Sangkub, Sabtu (28/9/2024).

Pasalnya, pria yang biasa disapa Mas Bro tersebut diminta oleh masyarakat yang hadir ditempat itu untuk membawakan sebuah lagu rohani.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Hal tersebut sontak membuat semua orang yang hadir saat itu tertawa. Betapa tidak, bagi umat Nasrani, memyanyikan lagu rohani merupakan hal yang biasa. Berbeda dengan Suriansyah Korompot yang merupakan seorang Muslim.

“Kami minta Pak Suriansyah menyanyikan lagu, lagu rohani. Karena torang perna mendengarkan bapak menyayikan lagu rohani ketika dulu datang kesini saat masih menjadi wakil bupati” Ungkap seorang Ibu peserta kampanye yang diamini oleh peserta yang lainnya.

Bukan Suriansyah namanya kalau langsung bilang tidak bisa. Mantan wakil bupati periode 2013-2018 itu dengan lancarnya menyanyikan salah satu lagu rohani meski hanya bagian reff nya saja.

“Reff nya saja yaa… Saya dulu pernah satu kost dengan teman-teman kristen. Tiap malam itu mereka nyayi pake gitar lagu-lagu rohani. Makanya saya juga jadi hafal” Ungkap Suriansyah menjelaskan kisah semasa masih menjadi Mahasiswa.

Pada kesempatan tersebut, calon bupati dengan nomor urut 1 ini mengajak seluruh masyarakat untuk lebih meningkatkan tolerasi khususnya antar umat beragama.

“Kita tau bersama Bolmut ini terdiri dari berbagai macam agama, Suku dan Ras. Sudah selayaknya untuk kita bersama-sama menjaga toleransi, saling menghargai perbedaan” Jelasnya.

Dirinya mengaku sangat berambisi untuk menjadi Bupati di Kabupaten Bolmut, meski demikian dirinya menegaskan pihaknya akan menggapai hal-hal tersebut dengan cara-cara yang terhormat.

“Saya terus terang mempunyai ambisi untuk menjadi pemimpin di negeri ini. Namun itu akan saya lakukan dengan cara-cara yang terhormat. Makanya saya selalu bilang ke tim saya untuk tidak menanggapi hal-hal yang tidak perlu” Tegasnya.

Dihadapan puluhan masyarakat Desa Sangtombolang pasangan dari wakil bupati Ramses Sondakh ini juga menuturkan semua visi dan misi dari pasangan yang memiliki tagline Sukses itu.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *