Scroll keatas untuk lihat konten
OPINIHEADLINES

Masyarakat Makin Liberal, Non Biner Makin Eksis

×

Masyarakat Makin Liberal, Non Biner Makin Eksis

Sebarkan artikel ini
Non Biner
Illustrasi (Foto: Istimewah)
Oleh: Stela Abdullah (Penulis adalah Mahasiswa UNG)

OPINI, mediasulutgo.com –Perbincangan mengenai apa itu non-biner kembali mencuat. Hal tersebut bermula usai viral di media sosial video mahasiswa (maba) Unhas dikeluarkan dosen pada Jum’at (19/8/2022). Diketahui, pada video viral tersebut terlihat seorang maba (mahasiswa baru) Fakultas Hukum Unhas (Universitas Hasanuddin) Makassar dikeluarkan dosen dari ruangan saat proses pengenalan kampus. Mulanya, seorang mahasiswa baru yang mengenakan almamater serta kaca mata dipanggil agar maju ke depan. Kemudian, mahasiswa yang diketahui bernama NA tersebut ditanya oleh dosen mengenai status jenis kelaminnya. Secara mengejutkan NA menjawab bahwa statusnya adalah non-biner (non-binary).

Jawaban NA sontak membuat sang dosen cukup tersulut emosinya. Dosen tersebut kemudian meminta panitia agar mengeluarkan NA dari ruangan. Saat NA maju ke depan ditanya mengenai status kelaminnya, rupanya ada yang memvideokan. Video tersebut kemudian dijadikan konten oleh NA di media sosial dengan kata-kata yang kurang pantas. Usai video tersebar dan viral di media sosial, banyak warganet yang bertanya-tanya dan mencari tahu mengenai apa itu non biner.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *