Scroll keatas untuk lihat konten
GORONTALOHEADLINESKAB GORONTALOPENDIDIKAN

Ketua LPTQ Kabupaten Gorontalo Hendra Hemeto Wisuda 99 Santri se-Kecamatan Tabongo

×

Ketua LPTQ Kabupaten Gorontalo Hendra Hemeto Wisuda 99 Santri se-Kecamatan Tabongo

Sebarkan artikel ini
Hendra Hemeto
Ketua LPTQ Hendra Hemeto saat wisuda Khatam Quran di Tabongo

LIMBOTO|mediasulutgo.com – Sebanyak 99 santriwan dan santriwati se Kecamatan Tabongo mengikuti wisuda yang dilaksanakan Kantor Kementerian Agama Tabongo, di Aula Kantor Desa Limehe Barat, Minggu (08/09/2024).

Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Gorontalo, Hendra S. Hemeto, yang juga Wakil Bupati Gorontalo dalam sambutannya mengatakan, khatam Qur’an bukanlah akhir dari perjalanan, melainkan awal dari tanggung jawab yang lebih besar.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Khatam bukanlah akhir, melainkan awal dari kewajiban kita untuk mengamalkan dan menyebarkan ajaran Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari,” tambahnya.

Pada kesempatan itu ia jua mengucapkan selamat kepada 99 santri yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan Al-Qur’an di TPA/TPQ se-Kecamatan Tabongo. Ia merasa bangga atas pencapaian para santri, yang merupakan cerminan dari kerja keras, kesabaran, dan dedikasi dari berbagai pihak dalam membentuk generasi Qur’ani yang berakhlak mulia.

“Khatam Al-Qur’an ini adalah momentum istimewa dan membanggakan bagi kita semua. Ini merupakan bukti nyata dari upaya berbagai pihak dalam menanamkan nilai-nilai Al-Qur’an kepada generasi muda kita,” ujar Hendra.

Hendra S. Hemeto turut menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada orang tua serta ustaz, ustazah, yang telah berperan penting dalam menanamkan kecintaan terhadap Al-Qur’an kepada para santri.

Selaku Ketua LPTQ, Hendra mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk pemerintah, tokoh agama, dan tokoh masyarakat, untuk terus mendukung dan mengembangkan pendidikan Al-Qur’an di Kecamatan Tabongo.

“Kita perlu bersama-sama menciptakan lingkungan yang mendukung tumbuh kembangnya generasi Qur’ani yang berakhlak mulia dan memiliki wawasan yang luas,” tutup Hendra.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *