GORUT, mediasulutgo.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Gorontalo Utara (Gorut) Ridwan Yasin mengatakan, bentuk kerja sama antar daerah merupakan salah satu upaya transformasi ekonomi yang dapat meningkatkan daya saing serta perekonomian.
Hal tersebut disampaikan pada kegiatan FGD hasil pemetaan urusan pemerintahan dan dukungan kebijakan pemerintah Kabupaten Gorut terhadap kerjasama daerah Kabupaten Pohuwato, bertempat di Aula Bappeda, Selasa (16/03/2021).
“Tentu yang diharapkan pertama komunikasi yang baik, harus ini dibangun agar segera kerjasama ini dapat terwujud,” ungkap Ridwan Yasin.
Ia mengatakan pada prinsipnya faktor penting dalam perencanaan kerjasama ini diantaranya adalah pemetaan, yaitu penyusunan data potensi yang ada diberbagai sektor.
“Tentu dukungan dari OPD juga penting untuk segera mewujudkan kerjasama kita diberbagai bidang, seperti di sektor pariwisata, pertanian, peternakan, kemudian UMKM. Sehingga nantinya ini akan kita ramu menjadi 1 rekomendasi dan segera kita sampaikan,” ujar Ridwan.
Ia berharap kepada OPD agar lebih menseriusi bentuk kerjasama ini agar supaya apa yang menjadi rencana strategis kedepan dapat terwujud dengan baik.
“Barangkali pada agenda kedepan sudah bisa mendapatkan rekomendasi kapan eksekusinya. Apakah mungkin masih ada langkah lain yang harus segera kita lakukan. Saya kira ini nanti akan kita buat dalam rekomendasi. Saya berharap komitmen bersama dari kedua daerah ini, nantinya akan berdanfak luas bagi daerah dan masyarakat Gorut,” tandasnya.(SMS)