Scroll keatas untuk lihat konten
SULUTBOLMONG

Jusnan Mokoginta Kukuhkan Anggota Paskibraka Bolmong

×

Jusnan Mokoginta Kukuhkan Anggota Paskibraka Bolmong

Sebarkan artikel ini

BOLMONG|mediasulutgo.com –  Penjabat Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong)  dr. Jusnan C. Mokoginta, MARS., resmi mengukuhkan 36 putra-putri terbaik bangsa sebagai anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tahun 2024. Pengukuhan ini digelar di Rudis Bupati di Lolak, Kamis (15/8/2024).

Prosesi pengukuhan dilakukan dalam bentuk upacara yang dipimpin oleh Zahwa Risnawati Sugiono, anggota Paskibraka asal SMA Negeri 2 Dumoga mewakili (almarhuma) Dini Fironisa Sumele (SMK N 1 Lolayan). Sedangkan Penjabat Bupati Bolaang Mongondow dr. Jusnan C. Mokoginta, MARS., bertindak selaku pembina upacara.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Zahwa mewakili rekan-rekannya memegang bendera Merah Putih dan mengucapkan ikrar Putra Indonesia yang dipimpin oleh Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Bolaang Mongondow, Drs. Chris Kamasaan, M.M.

Setelah itu, Pj Bupati Bolaang Mongondow dr. Jusnan C. Mokoginta, MARS., membacakan pernyataan pengukuhan sekaligus mendoakan kelancaran dalam pelaksanaan tugas negara. Tepatnya dalam pengibaran dan penurunan duplikat bendera pusaka pada upacara peringatan Hari Kemerdekaan ke-79 RI pada 17 Agustus 2024 mendatang.

“Dengan memohon rido Tuhan Yang Maha Kuasa, dengan ini saya kukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Tingkat Kabupaten Bolaang Mongondow Tahun 2024 yang akan bertugas pada tanggal 17 Agustus 2024. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa memberikan rahmat dan kemudahan dalam menjalankan tugas”.tutupnya.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *