Jumlah Penerima Bansos di Kabgor Terus Meningkat
LIMBOTO, mediasulutgo.com – Bupati Gorontalo Prof. Nelson Pomalingo menegaskan, bantuan sosial (Bansos) saat ini tengah disalurkan kepada masyarakat atau keluarga penerima manfaat (KPM), bannaso berupa bantuan langsung tunai (BLT) BBM sebesar Rp150ribu per bulan dengan masing-masing penerima mendapatkan akumulasi 2 bulan bantuan. Selain itu ada juga bantuan pangan non tunai sebesar Rp200ribu per bulan dengan total yang diterima untuk tiga bulan. Serta bantuan program keluarga harapan (PKH) yang disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing.
Kata Nelson, bantuan diberikan karena masyarakat mengalami covid-19 selama dua tahun sehingga ekonomi terpuruk. Disisi lain naiknya harga BBM.
Nelson mengakui bansos di Kabupaten Gorontalo terbanyak. Hal ini kata Dia, karena data yang dibawa ke dan diusulkan ke pusat valid sehingga PKM bansos di kabgor mencapai ribuan warga dan terus meningkat. “Kepada camat dan kepala desa harus perhatikan data yang valid dan benar. Kenapa jumlahnya tinggi karena data yang kita usulkan ke pusat luar biasa,”ungkap Nelson.
Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Dr. syamsul Baharuddin menjelaskan jumlah penerima bantuan untuk program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) kurang lebih 44.000 Keluarga Penerima Manfaat atau KPM. Setiap KPM menerima bantuan tunai sebesar Rp600.000 untuk periode 3 bulan (Oktober, November, Desember)
Untuk Program Keluarga Harapan (PKH) sendiri bantuan disalurkan pada kurang lebih 25.000 ribu kepala keluarga. Setiap keluarga menerima bervariasi sesuai kebutuhan dari hasil pendataan, maksimal menerima Rp2.400.000 per keluarga. Selain itu, untuk program Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Subsidi BBM jumlah penerimanya kurang lebih 48.000 ribu KPM
“Jadi total bantuan sosial (Bansos) yang diterima Kabupaten Gorontalo pada penyaluran bulan ini kurang lebih Rp40miliar, dan target penyaluran akan diselesaikan dalam 10 hari ke depan,” ungkap Syamsul Baharuddin.