MEDIASULUTGO.COM, BOLMUT – Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Drs. Hi. Depri Pontoh meresmikan Masjid Al-Hidayah berlokasi di Dusun III, Desa Kuala, Kecamatan Kaidipang, Kabupaten Bolmut, Jumat (9/4/2021). Peresmian Masjid ditandai dengan Pendatanganan Prasasti oleh Bupati Bolmut.
Dalam sambutannya, Depri Pontoh menyampaikan apresiasi atas pembangunan Masjid Al-Hidayah yang dibangun secara bergotong royong oleh masyarakat setempat.
“Ini merupakan bentuk komitmen bersama dari masyarakat dengan dibangunnya masjid ini secara gotong royong,” kata Depri Pontoh.
Bupati Bolmut mengajak, masyarakat Bolmut khususnya yang beragama muslim agar terus meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Apalagi kini kita menghadapi bulan suci Ramadhan 1442 Hijriah Tahun 2021.
“Pada bulan Ramadhan, kegiatan sholat tarawih dan tadarusan boleh dilaksanakan di Masjid dengan tetap menerapkan protokol kesehatan,” imbuhnya.
Depri juga meminta Pemerintah Kecamatan dan Desa memasuki Bulan Suci Ramadhan untuk terus memberikan himbauan kepada masyarakatnya.
“Camat, sangadi, tokoh agama, tokoh masyarakat terlibat langsung dalam menghimbau masyarakat dan jama’ah,” pungkasnya.
Turut Hadir Kapolres Bolmut AKBP Wahyu Purwidiraso SIK, SH, Asisten Setda Bidang Pembangunan dan Kehumasan Jacomina H.J Mamuaja, S.Pd, Asisten Adiminstrasi Umum Uteng Datungsolang S.Pd, M.Si, Staf Ahli Bupati, jajaran Kemenag Bolmut, Pimpinan OPD Kakan Kemenag, Camat Kaidipang, Sangadi, Tokoh Agama, tokoh adat dan masyarakat. (Dolvin)