GORONTALO, mediasulutgo.com – Sekretaris Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Gorontalo, Muchlis Huntua mengimbau Anak Muda NU di Kota Gorontalo agar tetap memperkokoh sayap NU hingga ke tingkat Kelurahan.
“Sebab masih ada kelompok tertentu yang meresahkan masyarakat. Bahkan, mereka masih berjuang untuk mengganti Pancasila,” kata Muchlis di Sekretariat PCNU Kota Gorontalo, Sabtu (06/02).
Muchlis berharap, Gerakan Pemuda Ansor, Banser serta komponen pemuda NU lainnya haruslah menjadi garda terdepan dalam mengantisipasinya,” ujarnya.
“Sebab NU sangat memiliki peran penting dalam penentuan bentuk negara Indonesia dengan menyetujui penghapusan tujuh kata dalam Piagam Jakarta yang menjadi rumusan dasar negara kita,” tuturnya.
Kesepakatan para pendiri bangsa itulah, menurutnya menjadikan Indonesia terus menghargai kebhinekaan.
“Ini terus diperjuangkan oleh NU dengan seluruh perangkat organisasi otonom atau lajnahnya dari kelompok-kelompok yang ingin mengganti ideologi negara,” ucapnya.
Saat ditanya keseriusannya sebagai Calon Ketua pada Konferensi Wilayah Nahdlatul Ulama (Konferwil NU) Provinsi Gorontalo, Muchlis menjawab singkat disertai senyuman khasnya.
“Jiwa raga ini, saya serahkan untuk kemajuan NU ke depan,” pungkasnya. (**)