MANADO, Mediasulutgo.com – Nampak terlihat pegawai dan tenaga harian lepas di Sekretariat DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) bersama Ketua Panitia lokal Islan Tabo, SE, M.Si yang juga sebagai Kepala Bagian Hukum dan Persidangan Sekretariat DPRD Bolmut sedang mempersiapkan stand pameran Legislatif Sulutgo Expo-X Tahun 2022, Minggu (29/5) di Manado Town Square (Mantos 3).
Kepada media ini, Islan Tabo mengungkapkan bahwa tahun ini stand legislatif Expo mengusung tema yakni Rumah Raja atau Komaling yang menjadi salah satu icon Bolmut, bahan stand pameran sendiri dibawah langsung dari daerahnya. Karena, ditahun-tahun sebelumnya Sekretariat DPRD Bolmut mengikuti ivent tahunan juga melakukan hal sama.
“Setiap mengikuti ivent ini, barang dan alat perlengkapan stand semuanya kita rancang dari Bolmut, sama seperti tahun tahun sebelumnya” kata Islan.
Lebih lanjut Kabag Hukum dan Persidangan Sekretariat DPRD Bolmut itu mengungkapkan, pihaknya merasa sangat bersyukur dan berterima kasih kepada salah seorang anggota DPRD Kabupaten Bolmut Mohamad Rafiq Pangau atau sering disapa Ko Donny.
“Alhamdulillah, beliau memfasilitasi kami membawa barang-barang untuk keperluan pembuatan stand menggunakan dum truck miliknya, bahkan beliau langsung yang mengemudikannya” ujar Islan.
Pantauan media ini, hingga pukul 04.30 wita pihak Sektetariat DPRD Bolmut masih tetap semangat menyiapkan stand, tak terkecuali kaum wanita juga bahu membahu mendirikan stand.
Diketahui, kegiatan LSE-X 2022 akan dibuka pada hari Selasa -Jumat, 31 Mei -3 Juni 2022. (Dolvin)