Scroll keatas untuk lihat konten
HEADLINESGORONTALOGORONTALO UTARA

Cuaca Ekstrem, Bupati Imbau Warga Waspada Potensi Bencana

×

Cuaca Ekstrem, Bupati Imbau Warga Waspada Potensi Bencana

Sebarkan artikel ini

GORUT, mediasulutgo.com – Intensitas curah hujan akhir – akhir ini yang cukup tinggi di wilayah Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut) berpotensi menimbulkan banjir, yang dapat mengancam keselamatan warga.

Olehnya Bupati Gorut Indra Yasin, mengingatkan kepada masyarakat, khususnya yang ada di area pegunungan atau di lereng, serta warga dipinggiran sungai agar senantiasa waspada terhadap kondisi cuaca yang berubah – ubah.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Karena ahir – ahir ini curah hujan yang intensitasnya cukup tinggi. Saya minta seluruh masyarakat agar selalu waspada terhadap dampak cuaca ekstrem saat ini,” ungkap Bupati Indra Yasin, Jum”at (10/09/2021)

Selain itu, warga diminta untuk selalu memantau perkembangan cuaca di masing – masing wilayah. Jika ada kemungkinan buruk yang terjadi, agar sedini mungkin melakukan pencegahan.

“Kalaupun ada hal yang tidak kita inginkan, kita harus menghindari. Dan kepada pemerintah kecamatan dan desa maupun stakeholder terkait, untuk memantau dan siaga terhadap cuaca,” ujarnya.

Orang nomor satu di Gorut itu berharap, warga tetap mengedepankan aspek pencegahan, dalam menghadapi cuaca yang memiliki dampak buruk, yang berakibat pada keselamatan jiwa manusia.

“Saya berharap kesiapsiagaan dijaga dan sadar terhadap informasi – informasi yang sudah disampaikan pemerintah daerah melalui Diskominfo dan BPBD,” harapnya.(SMS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *