LIMBOTO Mediasulutgo.com- Bupati Gorontalo, Prof. Nelson Pomalingo, mengapresiasi pekerjaan kanal Danau Limboto di Kecamatan Tilango, Rabu (5/6/2024). Kanal tersebut merupakan program BWS (Balai Wilayah Sungai) Provinsi Gorontalo untuk mengatasi masalah banjir di sekitar danau.
Nelson memandang, pembangunan kanal di danau Limboto memiliki dua tujuan utama, yakni, mencegah banjir dan mengembangkan wisata.
“Kanal ini akan mengalirkan air dari danau ke Sungai Bone dan kemudian ke laut, sehingga diharapkan dapat mengurangi risiko banjir. Selain itu dapat menjadi tempat wisata baru di Kabupaten Gorontalo. Penataan yang baik akan dilakukan di sekitar kanal, sehingga pelaku UMKM dapat berjualan di sana dan pendapatan masyarakat dapat meningkat,” ungkap Nelson.
Selain itu, pembangunan kanal itu akan membuka akses baru ke Kota Gorontalo, sehingga diharapkan dapat meningkatkan konektivitas dan mendorong pertumbuhan ekonomi di kedua wilayah.
Bupati Nelson menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung pembangunan infrastuktur tersebut. Ia pun berharap agar semua pihak dapat mendukung pembangunan kanal yang memiliki manfaat besar bagi masyarakat di pesisir Danau Limboto.