Scroll keatas untuk lihat konten
EKONOMI BISNISHEADLINESMANADOSULUT

Bupati Bolmut Hadiri Rakor Stabilitas Harga & Ketersediaan Pangan Jelang HBKN

×

Bupati Bolmut Hadiri Rakor Stabilitas Harga & Ketersediaan Pangan Jelang HBKN

Sebarkan artikel ini

MANADO|mediasulutgo.com — Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Sirajudin Lasena, menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) dalam rangka Stabilitas Harga dan Ketersediaan Stok Bahan Pangan Menjelang Hari Besar Keagaamaan (HBKN) Natal dan Tahun Baru 2024, Propinsi Sulawesi Utara (Sulut)

Kegiatan tersebut bertempat di Ruang C.J Rantung Kantor Gubernur Sulut, Senin (11/12/2023).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Dalam Sambutan Gubernur Sulut yang sampaikan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Sulut Steve H.A, Kepel dikatakan Momentum ini Menjadi Fenomena Klasik yang diperhatikan oleh Pemerintah Pusat Maupun Daerah Khususnya Keterkaitan dengan Ketersediaan Bahan Pangan yang menjadi Prioritas Bagi Setiap Lapisan Masyarakat Indonesia.

“Stabilitas harga dan Ketersediaan stok bahan pangan menjadi fondasi dari ketenangan dan kebahagiaan masyarakat terutama dalam menyambut Hari Natal dan Tahun Baru,”ungkapnya.

Menurutnya sejumlah Fokus yang perlu di Perhatikan dan ditindaklanjuti pada rapat koordinasi itu antara lain Melakukan Monitoring dan Evaluasi secara berkala terhadap stabilits Harga Bahan Pangan di pasaran.
” yang kedua Koordinasi yang baik antara pemerintah daerah, pihak swasta dan pihak lainnya dalam meningkatkan sinergitas serta koordinasi rantai pasok pangan, dari petani, distributor hingga pedagang ritel sehingga dapat memastikan distribusi pangan yang lansar dan merata ke seluruh wilayah.”tambahnya lagi.

Selain itu juga memastikan potensi keterlambatan pasokan atau kenaikan permintaan penting bagi kita memiliki stok cadangan bahan pangan yang memadai. Dan Komunikasi yang jelas serta edukasi kepada masyarakat sangat di perlukan terkait situasi harga dan stok pangan, serta pola konsumsi yang bijaksana.

“Kemudian Pemberdayaan Petani Lokal dalam meningkatkan produksi pangan perlu menjadi prioritas, dukungan teknis, Akses terhadap pembiayaan dan pengembangan inrastruktur Pertanian”jelasnya.

Gubernur berharap kata Steve H.A, Lepel, agar semua Pemerintah bisa optimalkan produksi daerah sehingga kebutuhan pangan masyarakat dapat terus terjaga

“Penting untuk diingat bahwa tugas kita bukan tugas mudah tetapi dengan kerja keras, keseriusan, dan semangat kebersamaan, yakin kita mampu mengatasi ini, mari berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat Sulawesi Utara Dalam Menjalani Hari Besar Keagamaan Nasional dan Tahun Baru yang Damai, sejahtera dan penuh Berkat.”bebernya

“Menjadi Sebuah Signal positif jalannya sinergitas dan kolaborasi antara pemerintah Provinsi Sulawesi Utara dan seluruh pihak untuk bersama-sama menjaga stabilitas harga dan ketersediaan stok pangan di Daerah.”tuturnya lagi.

Kegiatan ini di hadiri oleh, Para Pejabat Tinggi Pratama di Lingkup Pemerintah Propinsi Sulawesi Utara, Auditor Ahli Utama, Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi Sulawesi Utara, Para Staf Ahli Gubernur Sulawesi Utara, Kepala Perim Bulog Divre Sulawesi Utara, Ketua KAdin Sulut, serta Satuan Gugus Tugas Pangan Provinsi Sulawesi Utara.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *