Berpredikat Terpuji ,Cumlaude, Iswan Isa Resmi Bergelar Doktor
GORONTALO mediasulutgo.com– Patut kita berbangga, betapa tidak, ASN Lingkup Pemerintah Kabupaten Gorontalo, Sumber daya manusia terus membaik. Hal ini pun terlihat karena gelar akademik Doktor terus bertambah. terbaru ini adalah Iswan Isa, berpredikat terpuji ,cumlaude, Iswan Isa adalah Pajabat Fungsional Widyaiswara Ahli Madya BKPSDM Kabupaten Gorontalo. Dirinya menjadi lulusan ke 114 pada program Doktor Pascasarjana UNG, lulusan ke 11 pada program studi Linguistik Terapan,(13/6/2023).
Mantan Kepala Bagian Humas Setda Kabupaten Gorontalo itu, mengangkat judul disertasi, “Pengembangan Modul Ajar Menulis Teks Argumentasi Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Kelas VIII Di Smp Negeri 6 Kota Gorontalo”.
Saat diwawancarai usai ujian, Iswan yang juga Ketua Cabang Khusus PGRI dinas Pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Gorontalo itu mengatakan, ketertarikan mengambil judul disertasi, sebab, selama ini modul yang digunakan oleh guru SMP terutama Guru Bahasa Indonesia masih menggunakan modul dari Kemendikbud.
Kata Iswan, Guru masih bingung bagaimana cara mengembangkan modul ajar Kurikulum Merdeka terutama Mata Pelajaran Bahasa Indonesia di SMP
“jadi, saya berhasil mengembangkan modul itu sebagai prototype dan mudah-mudahan ini jadi bahan rujukan bagi guru-guru mata pelajaran bahasa Indonesia di SMP, DI Provinsi Gorontalo,”imbuh Iswan.
Dorongan untuk terus menuntut ilmu, Kata Iswan, dalam rangka mendorong aklerasi pembangunan, pemerintah Kabupaten Gorontalo menetapkan fokus pembangunan yang dijabarkan melalui Visi dan Misi pembangunan. Salah satu interpoint Misi adalah menciptakan SDM cerdas, sehat dan berkarakter.
“Inilah supporting, kita selaku ASN lingkup Pemerintah Kabupaten Gorontalo untuk terus menciptakan SDM.salah satu program prioritas adalah trasformasi peningkatan SDM, jika kita dapat mewujudkan itu, maka terciptanya SDM yang berkarakter kompetitif,terciptanya tatakelola pemerintahan yang baik dan terciptanya pemerintahan yang adaptif terhadap perubahan,”tandasnya.