GORUT, mediasulutgo.com – Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Gorontalo Utara (Gorut) Thamrin Yusuf, menghadiri serah terima jabat (Sertijab) Camat Gentuma Raya dari pejabat lama kepada pejabat baru, Senin (07/02/2022).
Camat Gentuma Raya sebelumnya dijabat oleh Imran Dunggilato dengan jabatan barunya menjadi sekretaris dinas kelautan dan perikanan Kabupaten Gorut. Sementara Camat Gentuma Raya yang baru dijabat oleh Ahmad Daimalowa.
“Tentu penyegaran didalam organisasi ini sangat penting dilakukan. Dan disitu mereka dilihat, apakah mampu atau tidak untuk menduduki dalam jabatan itu,” ungkap Thamrin Suleman.
Secara umum dirinya mengingatkan pentingnya koordinasi dalam melakukan pelayanan prima terhadap masyarakat. Terutama keharmonisan antara pemerintah kecamatan dan desa perlu ditingkatkan.
“Tentu harapan kami yang pertama adalah mampu menjaga harmonisasi di dalam pemerintahan, baik dengan aparat di tingkat kecamatan maupun dengan pemerintah desa. Termasuk menjaga harmonisasi dengan unsur pimpinan wilayah kecamatan, seperti Danramil, Kapolsek, termasuk OPD yang punya cabang di kecamatan, seperti Cabang Diknas atau Korwil, kemudian KB, dan KUA,” jelasnya.
Selain itu juga ditekankan terkait tugas pokok fungsi camat. Terutama dalam memberikan pembinaan kepada kepala-kepala desa dalam hal penanganan dana desa dan anggaran dana desa.
“Dan tentunya sesuai petunjuk terakhir, yang masih tetap mendominasi adalah kegiatan-kegiatan pemberdayaan masyarakat dan berikutnya kegiatan yang sifatnya BLT,” tandasnya.(TR-05)