GORUT, mediasulutgo.com – Bupati Gorontalo Utara (Gorut), Indra Yasin mengatakan, kesadaran diri sendiri sangat menentukan dalam upaya mencegah penyebaran Covid – 19 di tengah – tengah masyarakat.
Ia menyebutkan, berhasil tidaknya penanganan pandemi Covid – 19 sangat bergantung pada perilaku masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan (prokes).
“Semua pihak harus disiplin menjalankan protokol kesehatan agar dapat memutus rantai penularan di masyarakat,” ungkap Bupati Indra Yasin, Sabtu (07/08/2021).
Sehingga kata orang nomor satu itu, untuk dapat menurunkan pandemi ini, sangat dibutuhkan kerja sama semua pihak termasuk masyarakat agar terus disiplin terhadap protokol kesehatan.
“Masyarakat harus selalu ingat 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun minimal 20 detik. Selain itu, masyarakat juga harus menghindari tempat tertutup, keramaian dan menghindari kontak erat. Selebihnya juga harus memperhatikan ventilasi, durasi dan jarak saat berada di dalam ruangan tertutup,” ujarnya.
Dirinya menyebut, tanpa peran seluruh lapisan masyarakat, maka pandemi sulit terkendali dan akan berlangsung lebih lama.
“Karena itulah upaya memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan merupakan langkah yang sangat efektif dalam mencegah penyebaran Covid-19,” pungkasnya.(SMS)