Scroll keatas untuk lihat konten
GORONTALOGORONTALO UTARAHEADLINES

Pekerjaan Pengembangan Pelabuhan Anggrek Mulai Dikerjakan Tahun Ini

×

Pekerjaan Pengembangan Pelabuhan Anggrek Mulai Dikerjakan Tahun Ini

Sebarkan artikel ini

GORUT, mediasulutgo.com – Proses pekerjaan pengembangan pelabuhan anggrek, tepatnya di Kecamatan Anggrek, Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut) mulai dilaksanakan tahun ini.

Hal itu diungkapkan Bupati Gorut Indra Yasin, usai mendampingi Menteri Perhubungan (Menhub)-RI, Budi Karya Sumadi, bersama Wakil ketua DPR-RI, Rachmad Gobel saat meninjau lokasi pelabuhan anggrek, Rabu (23/06/2021).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Pemkab Gorut dapat anggaran 1.4 triliun untuk pengembangan pelabuhan anggrek. Dan insya allah tahun ini proses pekerjaannya mulai dilaksanakan,” ungkap Bupati Indra Yasin.

Orang nomor satu di Gorut itu mengatakan, pengembangan pelabuhan itu dikembangkan menjadi pelabuhan internasional. Mengingat banyaknya kapal luar negeri yang berlabuh, sehingga alih status pelabuhan itu perlu diwujudkan secara bersama – sama.

“Sehingga pemerintah terus memberikan perhatiannya dengan memberikan
bantuan 1,4 triliun, dan anggran ini cukup besar. Jadi, gedung – gedung maupun kantor pelayanan didalamnya itu dipindahkan hingga benar – benar steril. Saya yakin pelabuhan ini menjadi kebanggan kita semua, baik pemerintah Provinsi maupun pemda Gorut, khususnya masyarakat,” ujarnya.

Lebih jauh kata Bupati dua periode itu,
adanya pengembangan pelabuhan tersebut, disisi lain memiliki nilai tambah bagi kemajuan daerah, serta meningkatkan perekonomian masyarakat itu sendiri.

“Tentu pelabuhan ini menjadi satu kebanggaan bagi pemerintah Provinsi Gorontalo, dalam hal ekspor dan impor barang. Tentu kami Pemda Gorut memberi dukungan sepenuhnya karena ini nanti membuka lapangan kerja juga bagi masyarakat Gorut. Dan bisa saja menurunkan angka kemiskinan. Tentunya juga peningkatan kesejahteraan masyarakat,” tandasnya.(SMS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *