Scroll keatas untuk lihat konten
BOLMONG RAYABOLMUTHEADLINESSOSIAL BUDAYASULUT

14 Tahun Bolmut, Tokoh Pemekaran: Belum Sesuai Tujuan

×

14 Tahun Bolmut, Tokoh Pemekaran: Belum Sesuai Tujuan

Sebarkan artikel ini

MEDIASULUTGO.COM, BOLMUT – 14 Tahun perjalanan Daerah Otonom Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) tepatnya setiap tanggal 23 Mei diperingati.

Pada momen HUT Ke-14 Kabupaten Bolmut tahun 2021, salah satu Tokoh Pemekaran daerah Benyamin Utusan, menjelaskan perjalanan Kabupaten Bolmut sebagai daerah otonom bahwa saat ini Bolmut perkembangannya begitu pesat.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Hal ini dikatakan Benyamin Utusan, kepada mediasulutgo.com usai menghadiri Rapat Paripurna DPRD dalam rangka HUT ke-14 Kabupaten Bolmut, Bertempat di Ruang Paripurna DPRD setempat, Minggu (23/5/2021).

“Amatan saya sebagai tokoh pemekaran Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Bolmut telah jadi daerah otonom memang belum mencapai keinginan atau cita-cita dari pemekaran, tapi sudah sangat luar biasa perkembangan Bolmut saat ini,” ungkap Benyamin.

Kendati pun demikian, lanjut Benyamin, dirinya sangat bersyukur melihat Kabupaten Bolmut yang sudah luar biasa perkembangannya.

“Saya percaya setiap pemimpin itu punya kelebihan dan kekurangan. Biar berapa pun Bupati dan wakil Bupati yang bergantian di Kabupaten Bolmut ini yang paling penting adalah daerah ini aman,” harapnya.

“Karena biar kita mampu bekerja, mampu berusaha, kalau daerah kita tidak aman sulit daerah kita akan lebih maju dari saat ini,” sambungnya.

Selain itu, Benyamin berharap, apa yang belum terwujud tujuan pemekaran, kedepannya pemerintah kabupaten Bolmut teruslah berbenah. Karena, hakikatnya tujuan Pemekaran daerah itu sendiri adalah mensejahterakan rakyat.

“Saya berharap, Pemerintah Daerah dapat melihat kekurangan-kekurangan yang ada untuk ditingkatkan, baik pembangunan fisik, kesehatan, dan pendidikan dapat dimaksimalkan tujuannya hanya untuk kesejahteraan masyarakat Bolmut,” pungkasnya. (Dolvin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *