Scroll keatas untuk lihat konten
GORONTALOGORONTALO UTARAHEADLINES

Sekda Gorut Gelar Jamuan Makan Malam Bersama Anak Panti “Khairu Ummah”

×

Sekda Gorut Gelar Jamuan Makan Malam Bersama Anak Panti “Khairu Ummah”

Sebarkan artikel ini

GORUT, mediasulutgo.com – Di penghujung bulan suci Ramadhan, Sekretaris Daerah (Sekda) Gorontalo Utara (Gorut) Ridwan Yasin, menjamu makan malam bersama anak – anak panti asuhan khairu ummah, Desa Cisadane, Kecamatan Kwandang, Kabupaten Gorontalo Utara.

Jamuan makan malam yang berlangsung  penuh keakraban itu, turut dihadiri langsung pendiri panti asuhan khairu ummah, serta para Dosen IAIN Sultan Amai Gorontalo, bersama anak – anak panti, bertempat di Foodpedia Kota Gorontalo Senin, (10/05/2021).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Saya mengaku senang dan bangga duduk makan bersama anak – anak panti asuhan dari Gorut. Tentu silaturahmi yang terjalin dalam kesempatan itu, dapat tetap terjaga dan kebersamaan seperti ini dapat terus dipertahankan,” ungkap Ridwan Yasin sambil tersenyum.

Menurutnya, selain untuk lebih mendekatkan diri melalui ajang silaturahmi, kegiatan tersebut digelar sebagai wujud rasa syukur dan ungkapan kasih sayang kepada anak – anak panti khairu ummah.

“Saya juga mengajak anak – anak panti untuk mendo’akan, agar seluruh masyarakat Gorut dihindarkan dari berbagai bencana serta agar seluruh masyarakat Gorut senantiasa diberikan rahmat dan keberkahan dari Allah SWT,” jelas Sekda millenial itu.

Ia menambahkan, sedianya acara tersebut adalah buka bersama antara Sekda bersama pengurus dan pimpinan serta anak – anak panti khairu ummah.

“Sedianya acara ini buka bersama. Namun saya tadi masih menghadiri agenda yang tidak kala pentingnya juga, di DPRD, bersama Bapak Bupati. Tapi saya tetap menemui mereka dan alhamdulillah mereka menunggu saya, disalah satu Rumah makan di Kota Gorontalo. Karena ini bentuk kepedulian saya kepada anak – anak panti yang harus diperhatikan keberadaan mereka,” terangnya.

Sementara itu, pimpinan yang juga selaku pendiri panti asuhan khairu ummah, Ibnu Rawandyi Hula menyampaikan ucapan terimakasih kepada Sekda Gorut, yang begitu peduli terhadap anak – anak panti khairu ummah.

“Saya atas nama pimpinan panti mengucapkan rasa terimakasih atas kunjungan bapak Sekda Gorut kepada kami dan anak – anak panti. Satu kebanggaan tersendiri bagi kami kehadiran beliau (Sekda). Dan ini patut kita jempol. Karena gerakan ini salah satu wujud perhatian beliau kepada anak – anak panti. Sungguh luar biasa gerakan Sekda millenial itu,” tandasnya.(SMS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *