BOALEMO, mediasulutgo.com — Plt Bupati Boalemo Anas Jusuf mengingatkan para pejabat Eselon lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boalemo agar segera mengevaluasi kinerja yang telah dilaksanakan dengan mempersiapkan Dokumen pertanggung jawaban pelaksanaan program dan kegiatan tahun Anggaran 2020, agar tersaji secara wajar dalam rangka mewujudkan tata kelola Pemerintahan yang akuntabel dan tetap mempertahankan Opini Wajar Tanpa Pegecualian (WTP).
Hal itu disampaikannya saat memimpin Apel Korpri Akhir tahun 2020 diLapangan Alun-alun Tilamuta, Kamis (17/12/2020) yang di ikuti oleh para Pejabat Eselon di Pemkab Boalemo.
Dalam arahannya Anas menyampaikan, Apel Korpri bulan Desember merupakan apel terakhir di tahun 2020
“Tinggal beberapa hari lagi kita meninggalkan tahun 2020, hal ini berarti kita hanya disibukan dengan persiapan program dan kegiatan tahun 2021. Namun kita juga harus melakukan evaluasi atas kinerja yang telah kita laksanakan”ungkap Anas
“Tahun 2021 adalah tahun kelima atau periode terakhir pemerintahan Damai,untuk memaksimalkan penyelenggaraan Pemerintahan yang lebih terarah dan Optimal sehingga dapat di pertanggung Jawabkan kepada masyarakat Kabupaten Boalemo”.tuturnya.(Boby)