Scroll keatas untuk lihat konten
GORONTALOGORONTALO UTARAHEADLINES

Bupati Gorut: MUI Adalah Organisasi Representasi dan Memiliki Peran Penting Bagi Umat Muslim

×

Bupati Gorut: MUI Adalah Organisasi Representasi dan Memiliki Peran Penting Bagi Umat Muslim

Sebarkan artikel ini

GORUT, mediasulutgo.com – Bupati Gorontalo Utara (Gorut) Indra Yasin mengatakan, Majelis Ulama Indonesia (MUI) memiliki peran yang sangat strategi bagi umat muslim dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Hal itu disampaikan saat menghadiri pelantikan sekaligus Rapat Kerja Daerah (Rakerda) MUI tingkat Kabupaten Gorut periode 2020-2025, di Aula Gerbang Emas Gorut, Minggu (06/12/2020).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Pada kesempatan itu dirinya berpesan agar pengurus MUI selalu memberikan fatwah terhadap setiap perkembangan yang terjadi, khususnya di Kabupaten Gorut sendiri.

“Untuk MUI bersama pemerintah harus memahami menyikapi atau membantu mengatasi setiap gejolak yang terjadi di tengah – tengah masyarakat terkait Islam,” kata Bupati dua periode itu.

MUI juga dapat dikatakan sebagai wadah tempat berkumpulnya para ulama yang memiliki pengetahuan tentang agama.

“Karena MUI adalah organisasi yang merupakan representasi umat muslim, serta memiliki peran penting dalam membimbing umatnya untuk mengerti Al-Quran,” ucapnya.

Diahir sambutannya ia berpesan, kepada pengurus yang baru saja dilantik, agar dapat nenjalankan tugas serta tanggung jawab penuh.

“Atas nama pribadi dan pemerintah daerah, saya mengucapkan selamat kepada pengurus yang baru saja dilantik.
Dan salah satu tugas MUI adalah membimbing umat Muslim untuk melaksanakan amanat Pancasila sebagaimana dimuat dalam amanat sila pertama yaitu, Ketuhanan Yang Maha Esa,” tutup Indra Yasin.(Srm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *