Scroll keatas untuk lihat konten
GORONTALOGORONTALO UTARAHEADLINES

Indra Yasin Minta Ketahanan Pangan di Gorut Terus di Jaga

×

Indra Yasin Minta Ketahanan Pangan di Gorut Terus di Jaga

Sebarkan artikel ini

GORUT, mediasulutgo.com – Bupati Gorontalo Utara (Gorut) Indra Yasin mengatakan, peningkatan pengembangan usaha pertanian dan pangan di Gorut terus di jaga.

Hal itu disampaikan usai membuka kegiatan Forum Group Discussion (FGD) Memperkuat Ketahanan Pangan di Kabupaten Gorontalo Utara, yang dilaksanakan di Hotel Grand-Q Kota Gorontalo, Selasa (17/11/2020)

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Usai kegiatan tersebut Bupati dua periode itu mengatakan, bahwa pangan merupakan masalah mendasar yang langsung menyentuh kehidupan masyarakat, dalam menunjang kehidupan sehari – hari.

“Jadi kalau berbicara masalah ketahanan pangan, maka itu ada kaitannya dengan masalah makan. Nah, selama ini masyarakat Gorontalo selalu tergantung pada makanan beras. Padahal begitu banyak ragam pangan yang perlu kita kembangkan, apakah itu beras, kacang -kacangan, buah – buahan, sayur – sayuran maupun umbi – umbian,” ungkap Indra Yasin.

Oleh karena itu, upaya pengembangan ketahanan pangan harus menjadi gerakan dan tanggungjawab bersama, serta melibatkan instansi terkait dalam menggerakan ragam pangan di daerah ini.

“Oleh karena itu saya sudah mengajak untuk memikirkan ini dengan Provinsi yang kerjasamanya juga dengan pihak UNG. Jadi bagaimana ragam ketahanan pangan ini bisa dinikmati oleh masyarakat, dan tidak tergantung pada makanan beras saja,” ujarnya.

Lebih lanjut kata Indra Yasin, sejarah membuktikan bahwa isu pangan sangat erat kaitannya dengan ketahanan sosial, maupun stabilitas ekonomi. Sehingga kata Indra pekarangan rumah terus dimanfaatkan, dengan menanam tanaman produktif seperti tanaman buah, sayuran, rempah-rempah dan obat -obatan.

“Sehingga dengan menanam tanaman produktif di pekarangan akan memberi keuntungan ganda bagi kita. Saya minta halaman pekarangan masyarakat dipadati dengan berbagai tanaman. Jika pekarangan kita dikelola dengan baik maka ini dapat memberikan manfaat bagi kehidupan keluarga, serta sumber pendapatan tersendiri,” tandasnya.(Srm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *