Scroll keatas untuk lihat konten
BOLMONG RAYABOLMUTHEADLINESPENDIDIKANSOSIAL BUDAYASULUT

Bupati dan Wabup Bolmut Hadiri HUT Ke-16 SMKN 1 Kaidipang

×

Bupati dan Wabup Bolmut Hadiri HUT Ke-16 SMKN 1 Kaidipang

Sebarkan artikel ini

MEDIASULUTGO.COM, BOLMUT – Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Drs Hi Depri Pontoh dan Drs Hi Amin Lasena MAP menghadiri peringatan HUT Ke-16 SMKN 1 Kaidipang, Bolmut, Rabu (11/11/2020).

Bupati Bolmut dalam sambutannya, menyampaikan rasa syukur atas pencapaian SMK N 1 Kaidipang yang terus berbuat yang terbaik, untuk dunia pendidikan di Bolmut.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Kita patut bersyukur, mengingat perjalanan sekolah sampai sekarang ini semuanya telah mampu memberikan dampak kemajuan yang berarti. Baik peningkatan mutu pendidikan dan menunjang aktivitas pembangunan Bolmut,” ungkap Depri.

Lanjut Depri, pada hari ini merupakan tonggak sejarah SMK I Kaidipang, sebab pada tanggal 11 November 2004 Pemerintah Republik Indonesia mengakui keberadaan sekolah ini dengan perjuangan panjang mengalihkan status sekolah ini hingga menjadi salah satu sekolah negeri dibawah naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bolaang Mongondow pada masa itu.

“Selaku pemerintah daerah saya juga sampaikan terima kasih kepada kepada semua pihak yang telah bekerja keras, bahu-membahu membangun kinerja di SMK ini sehingga makin dibanggakan dan tetap berprestasi,” imbuhnya.

Di di usia yang cukup matang, kata Depri, SMK N I Kaidipang dalam menjalankan misi mencerdaskan kehidupan bangsa di negeri yang kita cintai ini. Telah melahirkan siswa-siswi terbaik, beragam profesi dan keberhasilan pun telah diraih oleh para lulusannya. Baik yang eksis di birokrat, anggota TNI/Polri, wiraswasta dan lain sebagainya.

“Mari kita jadikan momentum silaturahmi ini, sebagai wahana untuk menenangkan jiwa dan semangat kebersamaan dan persatuan dalam diri kita sehingga dapat memberikan manfaat dan sekaligus sebuah harapan didalam bangkitnya semangat untuk terus membangun dan memberikan kontribusi yang positif bagi daerah khususnya dalam percepatan pembangunan di kabupaten Bolmut,” tuturnya.

Ditambahkan Depri, ada tiga hal yang perlu kita laksanakan guna mendukung kemajuan pendidikan di Kabupaten Bolmut. Dalam pendidikan di lingkungan keluarga, sekolah dan Pemerintah.

“Pertama pendidikan orang tua, kedua pendidikan bapak ibu guru, dan yang ketiga adalah pemerintah. Maka, orang tua, guru dan pemerintah harus bergandengan tangan untuk memanusiakan manusia yang satu dengan manusia yang lain,” pungkasnya.

Sebelumnya, Kepala Sekolah SMK N 1 Kaidipang Moh. Ansar Nusa, SPd, MSi, mengungkapkan bahwa kegiatan seperti ini sebagai wujud kebahagiaan atas bertambahnya usia sekolah. Dengan mengangkat tema “Menjadi hebat adalah pilihan”.

“Untuk menopang tema ini, di informasikan kepada orang tua wali murid saya menggratiskan uang komite selama 3 bulan mulai dari Oktober, November dan Desember. Nantinya di akhir bulan saya evaluasi,” akunya.

Turut hadir, anggota DPRD Bolmut Mohammad Abdul Rafiq Pangau, SE, Pimpinan SKPD, Jajaran Dinas Pendidikan Provinsi, pimpinan SKPD Bolmut, Camat, Kepala-kepala Sekolah, dan Orang tua wali murid serta alumni dan siswa-siswi.

(Dolvin Rivai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *