Scroll keatas untuk lihat konten
GORONTALOGORONTALO UTARAHEADLINES

Tinjau Lokasi Gedung Eks Puskesmas Anggrek, Ridwan Yasin Mengaku Kecewa!

×

Tinjau Lokasi Gedung Eks Puskesmas Anggrek, Ridwan Yasin Mengaku Kecewa!

Sebarkan artikel ini

GORUT, mediasulutgo.com – Sekretaris Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Gorontalo Utara (Gorut) Ridwan Yasin mengaku kecewa terhadap pekerjaan rehabilitasi pada Gedung Eks Puskesmas Anggrek, yang menjadi tempat isolasi karantina bagi Orang Dalam Pantauan (ODP).

Hal itu diungkapkan saat meninjau langsung lokasi tersebut, serta melakukan pengawasan dan evaluasi pemanfaatan dana covid, bahkan terdapat beberapa pekerjaan untuk tahap pertama dengan anggaran 184 juta dinilai tak kunjung selesai.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Awalnya kan sudah ditempati begitu ditemukan ada beberapa yang harus pekerjaanya belum dapat dikatakan sesuai, maka dikerjakan lagi. Sementara sudah hari ini mereka yang 31 orang itu sudah mau masuk ke lokasi karantina, dan tidak ada alasan untuk tidak memasukan. Dan untuk pekerjaan dihentikan dulu, karena itu cuman pembenahan kecil,” ungkap Ridwan.

Kekecewaan Sekda Gorut itu yang juga selaku penanggungjawab Anggaran Covid, meningkat saat melihat hasil pekerjaan rehabilitasi bahkan tidak sesuai dengan perencanaan yang sebetulnya.

“Yang jelas kami sangat -sangat kecewa, dengan kualitasnya seperti ini. Saya minta segera untuk dapat memperbaiki tempat itu karena akan dipakai untuk ruang isolasi. Lagi – lagi saya ingatkan jangan main – main dengan dana Covid,” tegasnya.

Menurutnya anggaran dari pada pekerjaan itu bersumber dari dana CSR, sehingga progres pekerjaanya akan disesuaikan dengan jumlah anggaran yang sudah di cairkan.

“Ini tujuannya untuk memperbaiki tapi dengan kondisi seperti ini kan mengecewakan juga. Apalagi ditempati oleh para pasien hari ini, itu kan mengecewakan, kondisinya awal tidak memungkinkan, ditambah lagi sekarang pekerjaannya juga belum terealisasi,” tutup Panglima ASN Gorut itu.(Srm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *