Scroll keatas untuk lihat konten
BOALEMOADVETORIAL

Puskesmas Botumoito Lakukan Penyuluhan Pemicuan 5 Pilar STBM Stop BABS

×

Puskesmas Botumoito Lakukan Penyuluhan Pemicuan 5 Pilar STBM Stop BABS

Sebarkan artikel ini

BOALEMO, Medaisulutgo.com – Pusat Kesehatan Masyarakat Botumoito, melakukan pendekatan partisipatif, dengan cara mengajak masyarakat untuk menganalisa kondisi sanitasi mereka melalui suatu proses pemicuan 5 Pilar STBM di 9 Desa.

Pada Kesempatan itu, Kepala Puskesmas Botumoito, Israhmawaty Saripi, A.Md., Kes., menyampaikan melalui upaya STBM 5 pilar ini pihaknya berupaya agar masyarakat dapat berpikir dan mengambil tindakan untuk meninggalkan kebiasaan buang air besar mereka yang masih di tempat terbuka dan juga di sembarang tempat.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Dikatak Isra, ini pihaknya lakukan untuk meningkatkan Pelaksanaan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM), agar Wilayah Kesehatan PKM Botumoito benar-benar terbebas dari Stop BABS.

“STBM adalah suatu pendekatan partisipatif yang mengajak masyarakat untuk menganalisa kondisi sanitasi mereka melalui suatu proses pemicuan, sehingga masyarakat dapat berpikir dan mengambil tindakan untuk meninggalkan kebiasaan buang air besar mereka yang masih di tempat terbuka dan sembarang tempat sebagai mana masih ditemui,” katanya.

Dia berharap kegiatan ini benar-benar mampu meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap arti penting hidup sehat yang dimulai dari lingkungan yang bersih dan terbebas dari berbagai bakteri dan bibit penyakit.

“Sebab pendekatan yang dilakukan dalam STBM ini adalah menimbulkan rasa malu kepada masyarakat tentang kondisi lingkungannya yang buruk. Sehingga bisa menimbulkan kesadaran akan kondisi yang sangat tidak bersih dan tidak nyaman sebagaimana dirasakan sebelumnya. Dari pendekatan ini juga akan muncul kesadaran bahwa sanitasi adalah masalah bersama,” ucapnya.

Terakhir Kapus Isra, memerangkan STBM 5 pilar yang ingin dicapai melalui kegiatan itu diantaranya, stop buang air besar sembarangan, cuci tangan pakai sabun, pengelolaan air minum dan makanan rumah tangga, pengamanan sampah rumah tangga, dan pengelolaan limbah cair rumah tangga.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *