LIMBOTO, mediasulutgo.com — Menjelang peringatan ulang tahun Indonesia yang jatuh pada tanggal 17 agustus 2020, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo bersama TNI/Polri melakukan gladi upacara yang dilaksanakan di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Gorontalo.
Berdasarkan pantauan awak media, sejumlah peserta gladi upacara mulai memadati Rujab Bupati Gorontalo dari pukul 09:00. Sementara itu, gladi upacara dimulai pada pukul 10:00.
IPDA Irawan Kusumo yang bertugas sebagai komandan upacara mengungkapkan, bahwa gladi yang dilaksanakan tersebut sudah bagus dan tinggal mempermantap beberapa hal lainnya.
“Saya rasa kegiatan gladi tadi sudah bagus. Saya lihat dari panitia juga sudah siap, mungkin tinggal memantapkan beberapa hal lain” ungkap IPDA Irawan usai gladi di Rujab Bupati Gorontalo siang ini. Sabtu (15/08/2020).
Mengingat saat ini dunia tengah dilanda pandemi covid-19, akibatnya, Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) hanya dilakukan oleh pasukan 8, tanpa adanya pasukan 17 dan pasukan 45.
Irawan yang juga mantan Paskibraka Nasional di Istana Negara tersebut merasa seperti ada yang kurang jika pelaksana upacara hanya dari pasukan 8. Menurutnya, setiap pasukan memiliki makna masing-masing dalam memperingati ulang tahun Indonesia.
“Memang sekarang inikan covid-19, jadi hanya ada pasukan 8 saja. Kebetulan saya juga mantan Paskibraka Nasional di Istana Negara, dan memang sepertinya ada yang kurang. Karena setiap pasukan itu, baik 8,17 dan 45 itu memiliki arti dan maknanya tersendiri” terang IPDA Irawan.
Untuk diketahui, pasukan 8 memiliki arti bulan agustus, pasukan 17 melambangkan tanggal kemerdekaan, dan 45 yang biasanya terdiri dari TNI/Polri, melambangkan tahun kemerdekaan Indonesia.
“Upacaranya akan dilaksanakan di Rujab Bupati ini pada hari senin pukul 07:00” pungkasnya. (Iyal)