Limboto,Mediasulutgo.com – Bupati Gorontalo Prof. Nelson Pomalingo didampingi ketua TP PKK Prof. Fory Armin Naway menghadiri pelaksanaan Halal Bi Halal yang dilaksanakan Pemerintah Kecamatan Limboto, Sabtu (18/3/2023).
Kegiatan yang dipusatkan di aula kantor lurah kayubulan tersebut turut dihadiri camat Limboto, Lurah dan aparat ASN dan Non ASN se Kecamatan Limboto, serta masyarakat dan undangan lainnya.
Nelson mengakui, Kegiatan halal bi Halal adalah kegiatan yang sudah menjadi rutinitas masyarakat Gorontalo dalam menyambut bulan suci ramadhan.
Kenapa ini lakukan, karena kata Nelson Pomalingo, kita di dalam bulan suci Ramadan ini ingin menjadi suci,Nah hal ini harus dimulai dari kita sendiri. hubungan dengan orang lain harus kita sucikan.
Hal berikut kata Nelson, dengan kita saling memaafkan,kita saling mengikhlaskan maka hati dan semangat kita itu akan berkembang dan ini akan berpengaruh pada kinerja melalui tali silaturahmi seperti ini.
“Nah, mudah-mudahan dengan hal ini tidak sekedar kita meningkatkan taqwa di dalam bulan suci Ramadan tapi juga meningkatkan kinerja kita di dalam bekerja, ” Ungkap Nelson.
disisi lain, bupati Nelson bersyukur, kegiatan ini terus dilakukan merata di seluruh Gorontalo dan alhamdulillah di Kabupaten Gorontalo di tingkat desa, kelurahan bahkan kecamatan dan lingkup OPD sampai pada organisasi dan komunitas-komunitas menggelarnya.
“Insya Allah di tingkat Kabupaten halal bi halal kita laksanakan pada hari selasa, ” Terang Nelson.
Ketua DMI Provinsi Gorontalo itu pun menyampaikan selamat kepada seluruh masyarakat untuk menjalankan ibadah suci ramadhan bagi umat Islam.
“Saya berharap Ramadhan ini kita gunakan dengan baik dalam rangka meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT. Karena kita sudah diberikan waktu 11 bulan, sehingga bulan penuh berkah mari kita sambut dan kita laksanakan dengan baik pula, ” Pinta Nelson.
Nelson pun menegaskan, Pemerintah Kabupaten Gorontalo berharap dengan adanya surat edaran semarakan bulan ramadhan dengan cara kegiatan kegiatan keagamaan.
“hubungan baik antar sesama kita terus jaga melalui silaturahim.
kewajiban-kewajiban dalam rangka bulan Ramadan kita laksanakan dengan ikhlas dan kita laksanakan supaya Ramadan itu betul-betul menjadikan kita meningkatkan ketaqwaaan dan pada akhirnya kita jemput kemenangan kembali ke fitrah atau kita kembali suci, ” Tandas Nelson.
Untuk diketahui, pada kesempatan itu Bupati dan Ketua Pkk menyerahkan paket sembako kepada sejumlah lansia.