GORUT, mediasulutgo.com – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Gorontalo Utara (Gorut) Thariq Modanggu meminta agar seluruh Kepala Desa (Kades) mampu memaksimalkan berbagi potensi yang ada dimasing – masing desa.t
Ini merupakan satu terobosan dalam meningkatkan daya tarik sebagai salah satu peluang investasi yang potensial mendorong pertumbuhan dan kemajuan perekonomian Desa.
“Kita kan ada 123 desa di Gorut. Nah, saya minta semuanya mampu memaksimalkan potensi yang ada, untuk kemajuan daerah,” ungkap Thariq, Selasa (09/05/2022).
Ia menginginkan kehadiran Badan Usaha Milik Desa (BumDes) dimasing-masing desa dapat berkolaborasi dan memaksimalkan potensi yang ada dan berkelanjutan.
“Paling tidak Bumdes bisa diberikan masukan terkait pengelolaan dari potensi yang ada. Misalnya di bidang pariwisata karena kita punya potensi objek wisata yang sangat luas,” tandasnya. (TR-05)