Scroll keatas untuk lihat konten
GORONTALOGORONTALO UTARAHEADLINES

Wakil Bupati Gorontalo Utara Serahkan 1 Unit Mikro Bus di Anggrek

×

Wakil Bupati Gorontalo Utara Serahkan 1 Unit Mikro Bus di Anggrek

Sebarkan artikel ini

GORUT, mediasulutgo com – Wakil Bupati (Wabup) Gorontalo Utara (Gorut) Thariq Modanggu menyerahkan 1 unit Mikro Bus kepada Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) “Motidapato” Desa Popalo, Kecamatan Anggrek, Rabu (16/02/2022).

Turut hadir pada kesempatan itu, unsur anggota legislatif DPRD Gorut, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Dinas Perhubungan, Koordinator P3MD Gorut, Camat Anggrek dan Kepala Desa Popalo.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Bantuan tersebut merupakan bantuan dari Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT). Sehingganya bantuan ini untuk dikelola BUMDes sebagai modal usaha kemajuan desa itu sendiri.

“Dengan diserahkannya Mikro Bus tersebut, maka kami pemerintah daerah telah menyerahkan tanggung jawab pengelolaan pemanfaatannya kepada desa dan BUMDes,” ungkap Wabup Thariq.

Dirinya meminta kepada kepala desa untuk dapat mengontrol kinerja dari pada BUMDes itu sendiri. Iapun berharap agar semua BUMDes dapat menggerakkan jenis usaha yang dimiliki, baik itu disektor ekonomi, pertanian maupun disektor lainnya.

“Jadi, kepala desa bertanggung jawab terhadap kegiatan BUMDes. Nah, sehingga dengan diterimanya bantuan tersebut oleh BUMDes, maka pengelola wajib merawat, menjaga dan melindungi sebagai modal,” tandasnya.(TR-05)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *