LIMBOTO, mediasulutgo.com — Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengatakan, antara Gorontalo, Buol, Moutong, Bolmog adalah daerah yang masih satu rumpun.
Karena itu untuk pererat silaturahim Nelson Pomalingo ingin ada kerjasama budaya.
“Kita ingin ada kerja sama budaya karena masih satu rumpun kita semua. jika tak ada aral melintang pada bulan oktober saya akan mengundang Temu budaya Serumpun. Jadi Buol, Bolmong, Gorontalo dan Moutong masih satu rumpun sehingga untuk lebih akrab lagi kita dan saling bersua antar daerah dalam kegiatan temu budaya serumpun pada oktober 2022 di Gorontalo,” ungkap Nelson disela- sela kunjungannya di Kabupaten Buol dan Palele, Jumat dan sabtu pekan kemarin.
Pada lawatan di Buol, Nelson Pomalingo juga menyempatkan diri bertemu dengan para tokoh budaya dan Organisasi KKIG.
Nelson bertemu dengan Tokoh budaya buol yang memiliki ikatan kekerabatan dengan gorontalo dan memahami sejarah kerajaan gorontalo dan kerajaan Buol
Pada kesempatan itu Bupati Nelson Menerima buku sejarah Buol – Gorontalo Dari tokoh Budaya sebagai sumbangsihnya bagi generasi mendatang
Kata Nelson, buku sejarah ini diharapkan menjadi pedoman sejarah Gorontalo untuk masyarakat gorontalo dan masyarakat buol
Bupati Nelson menyampaikan bahwa pada bulan November, bersamaan dengan hari ulang tahun Kabupaten Gorontalo akan mengadakan pertemuan raja-raja serumpun melayu termasuk sultan brunai dan malaysia.
“Juga nanti ada kegiatan penuturan sejarah Gorontalo dan sejarah kebudayaan Melayu. Bulan Oktober kegiatan Temu budaya Serumpun dan Bulan November momentum HUT Kabgor akan ada pertemuan raja-raja serumpun melayu termasuk sultan brunai dan malaysia,”tandasnya.(if)